Berita Prabumulih
Liza Natalia dan Erie Susan Hibur Warga Prabumulih, Ini Jadwal dan Agenda Perayaan HUT Prabumulih
Dua artis ibu kota Liza Natalia dan Erie Susan menghibur seluruh warga untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Kota Prabumulih
Penulis: Edison |
Laporan wartawan Tribunsumsel.com, Edison Bastari
PRABUMULIH, TRIBUNSUMSEL.COM - Meski sejak subuh kota Prabumulih dihujan cukup deras, namun ribuan warga kota nanas tetap antusias memadati taman kota Prabujaya untuk menyaksikan penampilan artis ibu kota Erie Susan dan Liza Natalia, Minggu (14/10/2018).
Dua artis ibu kota itu menghibur seluruh warga Bumi Seinggok Sepemunyian untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Kota Prabumulih yang jatuh pada 17 Oktober 2018 mendatang.
Tidak hanya menggelar hiburan rakyat dan senam bersama, HUT Prabumulih juga dimeriahkan sejumlah rangkaian acara mulai dari pameran pembangunan, berbagai lomba yang telah dimulai sejak sepekan terakhir dan karnaval serta beberapa kegiatan lainnya.
Baca: Jadwal Penutupan Pendaftaran CPNS 2018 Senin Malam, Penutupan Layanan Helpdesk SSCN Minggu Malam
Baca: Atlet Asian Para Games asal Sumsel Tiba di Palembang, Sumbang 8 Medali Emas, 4 Perak dan 5 Perunggu
Pantauan Tribunsumsel.com di lapangan, persiapan pameran pembangunan HUT Kota Prabumulih telah dilakukan.
Stand-stand pameran dan lainnya telah mulai didirikan Pemerintah Kota Prabumulih di sepanjang Jalan A Yani atau di sekeliling taman Prabujaya.
Tidak hanya instansi pemerintahan, peserta pameran mulai dari perbankkan, perusahaan hingga organisasi masyarakat serta sekolah-sekolah turut memeriahkan pameran.
"Dalam memeriahkan HUT Prabumulih ke 17 tahun ini memang banyak rangkaian acara kita gelar, mulai senam bersama, pameran pembangunan dan lainnya," ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Prabumulih, M Kowi SSos ketika diwawancarai wartawan.
Baca: Dikabarkan Hilang Ternyata Pelajar di Palembang Disekap, Setiap Malam Dirudapaksa, Ini Caranya Lolos
Baca: 8 Perwira Polres Prabumulih Kena Mutasi Diantaranya Kabag Ops, Kasat Lantas, Kasat Reskrim
Kowi mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam memeriahkan perhelatan akbar kota Prabumulih tersebut dengan menyaksikan maupun menjadi peserta dalam perlombaan.
"Kita mengajak masyarakat memeriahkan HUT kota Prabumulih," katanya.
Hal yang sama disampaikan Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM yang mengungkapkan berbagai kegiatan digelar untuk membuat perayaan HUT Kota Prabumulih menjadi meriah.
"Seluruh warga kami ajak dan himbau untuk memeriahkan dan mengikuti peringatan HUT kota tercinta ini," ujarnya.
Baca: Harga Paket Internet Murah 25 GB, Hanya Rp 50 Ribu dari Telkomsel, Begini Caranya
Baca: Daftar Daerah di Sumsel Berpotensi Banjir dan Longsor Saat Curah Hujan Ekstrem
Dalam sambutannya ketika senam bersama dua artis ibu kota, suami Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu itu mengungkapkan rasa terimakasih kepada seluruh warga kota Prabumulih yang dari tahun ke tahun mendukung serta turut mensukseskan pembangunan di kota Prabumulih.
"Kami berterimakasih kepada seluruh warga yang mendukung, mensukseskan pembangunan di kota Prabumulih hingga kota kita tercinta ini maju," bebernya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/hut-prabumulih_20181014_182259.jpg)