Jennifer Dunn Ditangkap Polisi

Ditangkap Kali Ketiga Karna Kasus Narkoba, Pengacara ini Tak Mau Lagi Bela Jennifer Dunn

Satuan Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkap artis seksi nan cantik Jennifer Dunn, setelah tertangkap

Editor: M. Syah Beni
Tribun Sumsel/Net
Jennifer Dunn 

TRIBUNSUMSEL.COM, JAKARTA - Satuan Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkap artis seksi nan cantik Jennifer Dunn, setelah tertangkap tangan menggunakan narkoba di daerah Jakarta.

Lalu, bagaimana tanggapan mantan pengacaranya Jennifer Dunn, Hardiyanto Kenneth.

Kent -sapaan akrab Hardiyanto Kenneth- itu mengatakan, dirinya pada 2009 bersama Sunan Kalijaga memang menjadi kuasa hukum Jennifer Dunn, saat dituduh menyimpan narkoba di kamar kosnya yang terletak di kawasan Jeruk Purut, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

"Iya pada 2009 lalu, saya menangani Jennifer bersama Sunan Kalijaga," kata Kent saat dihubungi, Selasa (2/1/2017).

Baca: Inilah Kronologis Penangkapan Jennifer Dunn, Berawal dari Chatting

Namun, saat ditanyakan, apakah dirinya akan kembali mengawal kasus narkoba ke wanita yang akhir-akhir ini disebut pelakor.

"Kemungkinan mau ngebantu lagi apa enggak? Gak ah,gak mau bantu lagi.Mungkin Sunan Kalijaga mau kali" tegas Kent.

Pria peraih magister ilmu Sosial dari Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) ini pun berprinsip, dirinya tidak akan kembali membantu Jennifer Dunn karena terkena kasus narkoba kembali.

"Karena prinsip saya ngebantu kasus narkoba cuma sekali, kalau kedua kali enggak mau bantu. Bagi-bagi rezeki aja buat pengacara lain," tuturnya.

Mantan pengacara Jennifer Dunn, Hardiyanto Kenneth.
Mantan pengacara Jennifer Dunn, Hardiyanto Kenneth. ()

Baca: Kompak, Tahu Jennifer Dunn Ditangkap Polisi, Putri Sarita Langsung Sebut Nama Allah

Ia juga menyayangkan tertangkapnya Jennifer Dunn karena masalah narkoba yang ketiga kalinya ini, pertama, Jennifer ditangkap pada 2005. Ia ditangkap karena kedapatan memiliki ganja. Saat ditangkap usianya masih 15 tahun.

Lalu, Oktober 2009, Jedun kembali tersandung kasus yang sama, ia ditangkap polisi karena memiliki tujuh butir ekstasi di kosannya. Kent pun berharap kepada Jennifer agar bisa berubah.

"Semoga taubat dan bisa Berubah" pungkasnya.

Baca: Begini Reaksi Shafa Harris Usai Tahu Jennifer Dunn Ditangkap Polisi Karena Narkoba,Mengejutkan!

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved