Parah! Afgan Syahreza Diusir Saat Perform, Begini Kronologinya

Mulai dari waktu manggungnya yang ngaret hingga dua jam sampai pengusiran paksa panitia saat dirinya tengah asik memberikan pertunjukkan pada penonton

TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Aksi panggung solois, Afgan Syah Reza atau Afgan saat tampil pada konsernya yang bertajuk Dari Hati di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (14/2/2015). Afgan tampil dengan membawakan lagu lagu hitsnya sehingga para penggemarnya ikut bernyanyi. TRIBUNNEWS/JEPRIMA 

TRIBUNSUMSEL.COM - Baru-baru ini penyanyi ganteng Afgan Syahreza mengaku mengalami kejadian yang tidak mengenakkan saat dirinya tengah perform di suatu acara.

Hal tersebut diungkapkan lewat  unggahan di Instagram pribadi miliknya.

Dilansir dari @afgansyah.reza, Afgan mengungkapkan bagaimana dirinya diperlakukan dengan tidak baik oleh panitia penyelenggara acara tersebut.

Mulai dari waktu manggungnya yang ngaret hingga dua jam sampai pengusiran paksa panitia saat dirinya tengah asik memberikan pertunjukkan pada penonton.

Baca juga: Beli Sayur dari Seorang Nenek di Pasar,Pria Malah Dikasih Uang 2 Miliar,Cerita Dibalik Mengharukan

Nasib Tragis Menimpa Indadari Usai Diceraikan Caisar, Beginilah Cara Dia Bertahan Hidup

Pamer Anak Belajar Berhitung, Ibu Malah Kena Kecam Banyak Netizen, Ternyata Ini Penyebabnya !

undefined
Afgan alami insiden kurang menyenangkan saat manggung di Prambanan Jazz

“Semalem ngalamin pengalaman manggung yang gak mengenakan, pertama kali ngalamin kaya gini.

Jadi dari awal memang acaranya ngaret banget, gw seharusnya perform jam 8 malam. Tapi gw baru naik panggung sekitar jam 10 malam.

Tapi karena ada international artist yang harus main di waktu yang sama, gw malah dibilang gak usah main sama panitia,” tulis Afghan.

Tidak ingin mengecewakan penggemarnya yang sudah datang jauh-jauh demi melihat ia beraksi di atas panggung.

Penyanyi berlesung pipit ini pun akhirnya memutuskan untuk memperjuangkan agar tetap diijinkan perform oleh panitia.

Sejak saat itulah Afgan merasa diperlakukan panitia dengan sangat buruk.

Mulai dari sound yang sengaja dimatikan hingga lampu panggung yang tiba-tiba dimatikan ditengah penampilannya.

“Cuman karena gw lihat banyak sekali penonton yang sudah nunggu di depan panggung, bahkan ada yang sudah dateng jauh2 dari luar Jogja, akhirnya gw dan management fight untuk naik.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved