Ahok Segera Dipindahkan ke Lapas Cipinang, Paling Lambat Besok
Putusan tersebut dibacakan oleh Ketua Majelis Hakim Dwiarso Budi Santiarto dalam persidangan yang digelar di Auditorium Gedung Kementerian Pertanian
TRIBUNSUMSEL.COM, JAKARTA - Kepala Seksi Pidana Umum Kejaksaan Negeri Jakarta Utara Dicky Oktavia mengatakan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kemungkinan akan dipindahkan ke Lembaga Permasyarakatan Cipinang, sore ini.
Saat ini, pihak Kejari Jakarta Utara sedang mengurus administrasinya.
"Iya betul, kalau keburu sore ini eksekusi ke Lapas Cipinang, ini masih selesaikan administrasinya," ujar Dicky ketika dikonfirmasi, Rabu (21/6/2017).
Ahok divonis dua tahun penjara dalam perkara penodaan agama.
Putusan tersebut dibacakan oleh Ketua Majelis Hakim Dwiarso Budi Santiarto dalam persidangan yang digelar di Auditorium Gedung Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (9/5/2017) lalu.
Ahok saat ini masih ditahan di Rutan Mako Brimob.
Berita ini sebelumnya sudah diterbitkan di Kompas.com dengan judul Kejari Jakut: Kalau Keburu, Sore Ini Ahok Dieksekusi ke Lapas Cipinang
Viral, Jumlah Remisi Hukuman Ahok ini Dibanding Saat Tommy Soeharto Dulu Bikin Orang Nyesek
TRIBUNSUMSELCOM, JAKARTA - Postingan seorang warganet jadi viral lantaran ia unggah cerita mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang mengejutkan, satu di antaranya soal remisi yang didapatkan, Selasa (20/6/2017).
Sebuah akun Instagram @otniel_tedjo posting di Instagram tentang apa yang ia dengar dan rasakan saat Ahok ada di depannya.
Ia bersama 21 orang lainnya yang mengunjungi Ahok terkesima dengan berbagai hal yang disampaikan.
Satu hal yang paling menarik tentang bagaimana Ahok yang pasrah lantaran ia mengaku bakal lama di dalam penjara.
Dalam postingan tersebut @otniel_tedjo mengungkap bagaimana upaya Ahok agar ia tak merasa tersiksa di dalam penjara.
Bagaimana Ahok belajar untuk lebih santai, menikmati hari dan mensyukuri apa yang terjadi pada hari itu serta pasrah atas masa depan.
"Kalau gua mikirin kapan gua bebas, bisa gila gua. Bebasnya masih lama! Gua kemarin dikasih tahu soal remisi."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/vonis-ahok_20170509_093731.jpg)