Mau Beras Organik Sehat dan Murah? Beli di sini
Ia menyebutkan satu malam kalau tidak dipanaskan sudah tidak enak. Selain itu beras tersebut pula mudah kutuan.
Penulis: Weni Wahyuny | Editor: Hartati
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Weni Wahyuny
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumsel menyediakan gudang khusus untuk penjualan beras organik, beras sehat dan beras merah.
Kepala Bidang Pengolahan Pemasaran Hasil dan Penyuluhan Pertanian Dwi Rita Kesuma Wardani mengatakan karena permintaan masyarakat terus meningkat, Dinas Pertanian telah menyediakan 2-4 ton per bulan beras merah, beras sehat dan beras organik.
"Silahkan saja masyarakat umum untuk beli di sini, kalau yang mau datang ke sini silahkan dan ini untuk masyarakat tidak untuk perdagangkan. Jadi konsep pasar penyeimbang tidak berjalan," kata Dwi di Dinas Pertanian Provinsi Sumsel, Jumat (17/3/2017).
"Yang paling penting beras sehat, beras organik tidak menggunakan bahan kimia baik pertanamannya dan pengolahannya, tidak pakai pemutih pengawet tapi tetap wangi , pulen," timpalnya.
Namun kelemahannya, lanjut Dwi beras organik maupun beras sehat mudah basi.
Ia menyebutkan satu malam kalau tidak dipanaskan sudah tidak enak. Selain itu beras tersebut pula mudah kutuan.
"Kami berusaha untuk mencerdaskan masyarakat untuk mendapatkan beras yang bagus dan sehat. Kami sengaja membuka ini (Pasar Tani) tidak harus operasi pasar. Tujuan akhirnya mengurangi inflasi akibat beras naik," bebernya.
Harga beras:
Beras Organik Rp 85.000/5 kg
Beras sehat Rp 48.000/5 kg
Beras Merah Rp 100.000/5 kg
Dibuka di gudang Dinas Pertanian Provinsi Sumsel setiap hari di jam kerja
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/beras-organik_20170317_112421.jpg)