Kapolda Sumsel: Samsat Online Atasi Pungli

"Dengan Samsat Online ini dapat mengurangi tatap muka antara petugas dan wajib pajak, sehingga tidak terjadi pungli.

Penulis: M. Ardiansyah |
TRIBUNSUMSEL.COM/M ARDIANSYAH
Kapolda Sumsel Irjen Pol Djoko Prastowo didampingi Dir Lantas Polda Sumsel Kombes Pol Tomex Korniawan saat memberikan statment mengenai pelayanan samsat, Rabu (19/10/2016). 

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, M Ardiansyah

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Kapolda Sumsel Irjen Pol Djoko Prastowo mengapresiasi dengan diluncurkannya samsat online untuk mempermudah pelayanan bagi masyarakat dalam membayar pajak kendaraan, Rabu (19/10/2016).

Terlebih Ditlantas Polda Sumsel terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik, sehingga dengan Samsat Online ini masyarakat yang ada di wilayah Sumsel bisa membayar pajak kendaraannya di semua kantor Samsat yang ada di Sumsel.

"Dengan Samsat Online ini dapat mengurangi tatap muka antara petugas dan wajib pajak, sehingga tidak terjadi pungli. Semua jadi bersih dengan tidak adanya pungli dan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih maksimal," ujarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved