Video Tribun Sumsel
Daffa Datang Pukul 06.00 dihari Pertama Sekolah
Hari pertama sekolah bagi wali murid baru, seperti tahun-tahun sebelumnya selalu menunggu anak masing-masing sampai jam sekolah usai.
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Riang, ceria hingga malu-malu dan tak mau ditinggal orangtuanya terlihat di sejumlah wajah siswa kelas 1 SDN 255 Plaju ini.
Hari pertama sekolah bagi wali murid baru, seperti tahun-tahun sebelumnya selalu menunggu anak masing-masing sampai jam sekolah usai.
Peran orangtua agar anaknya mau mengikuti kegiatan belajar, mulai dari nasehat agar tidak nangis, ditemani sampai diberi uang.
Daffa seorang siswa mengaku senang bisa sekolah di hari pertama, selain itu bisa bertemu dengan teman baru.
Bahkan dia datang pukul 06.00 meskipun rumahnya tak jauh dari sekolahan.
Para wali murid yang ikut merasakan kembali sekolah, sudah datang pada pukul 06.00 untuk mengantar sang buah hati.
Kedatangan mereka hanya untuk mencari tempat duduk bagi anaknya.
Pepatah tempat duduk menentukan prestasi, sepertinya masih diingat oleh sejumlah wali murid.
Buktinya, mereka lah yang langsung memilih bangku dan langsung mendudukinya sampai jam pelajaran tiba.
Sinta seorang wali murid menerangkan kalau dirinya senang apabila anak pertamanya duduk di bangku depan, sebab akan lebih cepat menerima pelajaran langsung dari wali kelas.