Video: Pasangan Ini Terpaksa Menikah di Polsek

Baru 15 hari ditahan di bui, Ilham harus menjalani pernikahan yang sederhana bersama istrinya yang hanya dihadiri keluarga dan sanak saudara.

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Melisa Wulandari.

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Sedih, itulah yang dirasakan oleh keluarga tersangka kasus pencurian motor (curanmor), Ilham dan keluarga istrinya Diah Puspita yang melaksanakan pernikahan di Aula Bhayangkari Polsek Ilir Timur I Palembang, Rabu (23/3/2016).

Baru 15 hari ditahan di bui, Ilham harus menjalani pernikahan yang sederhana bersama istrinya yang hanya dihadiri keluarga dan sanak saudara.

Kelurga kedua pasangan ini oun terlihat sangat terharu dan sedih ketika Ilham dengan lancarnya mengucapkan Ijab Qabul.

Sementara itu, setelah pernikahan selesai, Kapolsek Ilir Timur I Palembang, Kompol Zulkarnain SH, SiK mengatakan pihaknya mengucapkan selamat atas pernikahan Ilham dan Diah.

Dari Polsek juga menyediakan fasilitas Aula Bhayangkari dan ikut siapkan kebutuhan-kebutuhan lain yang dibutuhkan keluarga mempelai.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved