Glory SFC
Striker Muda SFC Dilempar Telur dan Tepung
Tidak tanggung-tanggung, jebolan SONS Palembang tersebut diikat dan dilempar telur serta tepung terigu
TRIBUNSUMSEL.COM, TENGGARONG- Sesi latihan Sriwijaya FC, Senin (7/3) pagi di lapangan Bukit Biru Tenggarong sedikit berbeda.
Usai latihan, seluruh pemain laskar wong kito kompak memberikan sedikit kejutan bagi penyerang muda, Rizky Dwi Ramadhana yang ternyata tengah merayakan hari ultahnya ke 24 tahun.
Tidak tanggung-tanggung, jebolan SONS Palembang tersebut diikat paksa dan dihadiahi ceplokan telur serta tepung terigu usai latihan tersebut.
Doa bersama juga dilantunkan punggawa SFC demi kesuksesan eks SFC U21 tersebut.
Rizky sendiri mengaku bahwa dirinya bersyukur masih diberi kesempatan untuk merayakan hari jadinya kali ini.
Bahkan meskipun tengah berada di luar Palembang, namun dirinya tetap mendapatkan kejutan dari suporter SFC yang rela mengirimkan kue ultah ke hotel tempat dirinya bersama rekannya yang lain menginap.
“Terima kasih untuk semuanya, saya terharu dengan ucapan dan doa yang diberikan. Baik secara langsung maupun di sosmed, itu semua adalah kekuatan serta motivasi tambahan untuk saya agar lebih baik kedepannya,” jelas pemain terbaik dan top skor ISL U21 musim 2013 ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/rizky_20160307_194212.jpg)