Video Anak Membentak Ayahnya Ini Membuat Anda Menangis

Anaknya sibuk membaca koran dan ayahnya hanya duduk termangu. Hingga datanglah seekor burung gereja.

TRIBUNSUMSEL.COM - Ayah adalah sosok yang tidak kalah penting dari ibu, meskipun kadang-kadang keberadaannya terkalahkan oleh keberadaan ibu.

Jika ibu adalah hati dan jiwa sebuah keluarga, maka ayah adalah tubuh yang akan selalu memberikan perlindungan untuk seluruh anggota keluarga terutama anak tercintanya.

Seorang ayah memang identik dengan sosok pelindung dan penjaga keutuhan keluarganya.

Seperti halnya viceo di atas, saat seorang ayah dan anaknya yang telah dewasa duduk di sebuah taman.

Anaknya sibuk membaca koran dan ayahnya hanya duduk termangu. Hingga datanglah seekor burung gereja.

Sang ayah kemudian bertanya pada anaknya, "nak apa itu?" kata si ayah.

Sang anak pun langsung menjawab, "itu burung gereja,"ujar si anak dan melanjutkan membaca koran.

Sang ayah tak puas dengan cara anaknya menjawab perntayanyaan kembali bertanya dengan pertanyaan yang sama berulang kali. Hal itu membuat si anak marah dan membentak ayahnya.

Hingga ayahnya kembali ke dalam rumah.

Tak beberapa lama sang ayah kembai ke tempat duduk anaknya sambil membawa sebuah buku dan meminta anaknya membaca isi buku itu dengan suara keras.

kemudian sang ank pun membaca isi buku tersebut dan betapa terkejutnya kalau buku itu adalah buku catatan sang ayah saat bersamanya saat ia masih berumur tiga tahun.

Membaca catatan ayahnya, sang anak pun menangis dan langsung memeluk ayahnya.

Untuk melihat cerita selengkapnya anda bisa saksikan videonya di atas.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved