Jamkrindo Optimis Dapat Melampaui Target Laba Rp 20 Miliar

Pencapaian laba tersebut belum mencapai target, karena hingga akhir 2015 Jamkrindo mentargetkan dapat mencapai laba sebesar Rp 20 miliar.

TRIBUNSUMSEL.COM/LINDA TRISNAWATI
Kepala Cabang Jamkrindo Palembang, Trio Witarko (kanan nomor tiga) saat acara Lunching Pelestarian Warisan Budaya Songket Menuju Warisan Dunia di PSCC beberapa waktu lalu. 

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Linda Trisnawati

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - - Jaminan kredit Indonesia (Jamkrindo) hingga Oktober 2015 telah mencatat pencapaian laba sebesar Rp 15,4 miliar.

Pencapaian laba tersebut belum mencapai target, karena hingga akhir 2015 Jamkrindo mentargetkan dapat mencapai laba sebesar Rp 20 miliar.

"Dalam waktu dua bulan ini kami tetap optimis dapat mencapai target tersebut. Biasanya pada bulan November dan Desember akan terlihat peningkatan pencapaian labanya dan kami optimis dapat melampaui target. Dibanding tahun lalu target kita meningkat 27 persen, karena kami dituntun minimal meningkat 15 persen pertahun," ujar Kepala Cabang Jamkrindo Palembang, Trio Witarko saat di konfirmasi, Senin (23/11/2015).

Ia mengatakan untuk produk yang ada di Jamkrindo seperti penjaminan kredit kontruksi, kredi mikro, kredit multiguna, kredit usaha rakyat (KUR), FLPP dan lain-lain.

Untuk penjaminanya Jamkrindo menjamin 70 persen dari nilai jaminan dan sisanya dicover oleh mitra bisnis Jamkrindo, seperti perbankan dan lain-lain.

Untuk perbankan Jamkrindo bekerjasama dengan berbagai bank seperti Bank Sumsel Babel, BRI, BNI, Mandiri dan lain-lain.

"Dari segi volume kontribusi terbesar yang ada di Jamkrindo berasal dari bank daerah dengan total penjaminan Rp 763 miliar, lalu dari BRI dan Mandiri yang berupa kredit mikro sebesar Rp 289 miliar, dan KUR sebesar Rp 121 miliar," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved