Dapat Bantuan Heli Bell 412 Dari BNPB

Menurut Yulizar, heli tersebut dianggap penting untuk mengamati dan melihat tempat-tempat yang terbakar melalui udara.

TRIBUN SUMSEL.COM/ARIEF B ROHEKAN
Plt BPBD Sumsel Iriansyah saat memperlihatkan heli bell yang baru tiba di helipad BPBD Sumsel. 

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Posko penanggulang Bencana Asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Kebahutla) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), mendapat bantuan heli Bell 412 dari BNPB, yang diperuntukan untuk patroli dan dokumentasi.

"Iya baru datang tadi pagi, jenis heli Bell 412 EP dari BNPB, kapasitas penumpang 9 orang dengan jam terbang 3 jam, yang difungsikan sebagai patroli, foto udara, dan shoting dokumentasi,"kata Wadansatgas penanggulangan bencana asap akibat Kebarhutla Sumsel yang merangkap Jubir Yulizar Dinoto, Rabu (21/10/2015).

Menurut Yulizar, heli tersebut dianggap penting untuk mengamati dan melihat tempat-tempat yang terbakar melalui udara.

"Nanti operasinya sesuai dengan pihak BNPB, dan sekarang ditempatkan di helipad BPBD Sumsel,"ujarnya.

Ditambahkan Yulizar, mengenai waktu operasi heli tersebut dirinya belum bisa memastikan. Namun, kemungkinan besar hingga kebakaran hutan dan lahan di Sumsel sudah tuntas.

"Kita belum tahu sampai kapan heli tersebut digunakan, yang pasti kita terbantu. Sebab selama ini, selain ada operasi darat, ada juga melalui udara dan doa masyarakat Sumsel melalui istiqosa,"tandasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved