Dengan Gagah Berani, Vera Berhasil Mengejar dan Menangkap Pencopetnya

Namun, usaha Vera yang berjibaku untuk menangkap penodong dirinya akhirnya berhasil meski dirinya terjatuh dari atas bus kota.

Penulis: M. Ardiansyah | Editor: Kharisma Tri Saputra
TRIBUNSUMSEL.COM/M ARDIANSYAH
DIINTEROGASI - Feri Pratama tersangka penodongan di dalam Bus Kota ketika diinterogasi anggota Polsekta IT I Palembang, Sabtu (31/1/2015). 

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Tidak mau kehilangan tas dan barang berharga miliknya, Vera Anggraini yang baru ditodong di dalam bus kota jurusan Ampera-Bukit nekat melompat untuk mengejar penodong. Melihat hal tersebut, penodong yang tidak mau tertangkap berusaha kabur dari kejaran Vera saat bus melaju di jalan Sudirman persis di depan Bimbel Gloria Palembang, Sabtu (31/1).

Namun, usaha Vera yang berjibaku untuk menangkap penodong dirinya akhirnya berhasil meski dirinya terjatuh dari atas bus kota. Karena, penodong yang diketahui bernama Feri Pratama juga dikejar warga dan anggota Polsek IT I Palembang yang melakukan patroli.

Kernet Bus Kota Neljulidas (25) menuturkan, sebelum melakukan aksinya, pelaku seperti layaknya penumpang biasa yang naik dari kawasan Jalan Demang Lebar Daun persis di depan Jalan Kancil Putih Palembang. Ketika akan diminta ongkos, pelaku juga tetap membayar.

"Jadi saya tidak menaruh rasa curiga sedikit pun. Namun sopir sempat mengatakan kepada aku jika di dalam bus ada penyakit (pelaku kejahatan di dalam bus kota, red)," katanya saat diambil keterangan di Polsek IT I Palembang.

Ternyata memang benar, saat bus melaju tetapi dengan kecepatan pelan, tiba-tiba pelaku langsung menodong dua penumpang termasuk korban Vera.

Setelah pelaku menodong dua korban di dalam bus menggunakan parang, pelaku langsung melompat keluar. Spontan, korban juga langsung ikut meloncat dan terjatu. Melihat hal itu, ia pun langsung turun dan menolong korban yang terguling dengan membopong ke pinggir.

Tags
copet
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved