Fun Bike Indomaret 2014
Martinah Ikutkan Anak Lomba Biar Pede dan Berani
Martinah, yang mengikutsertakan anaknya Ayu Diah Ramadhani, mengatakan, perlombaan ini sebagai ajang menimbulkan kepercayaan diri bagi anaknya.
Editor:
Kharisma Tri Saputra
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Muhamad Edward
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Perlombaan mewarnai yang diadakan Indomaret diikuti sejumlah anak Taman Kanak-Kanak di Palembang, Minggu (19/10/2014).
Martinah, yang mengikutsertakan anaknya Ayu Diah Ramadhani, mengatakan, perlombaan ini sebagai ajang menimbulkan kepercayaan diri bagi anaknya.
"Kalau menang bukan jadi target, yang penting anaknya bisa berani dan menimbulkan kepercayaan diri anak saya," jelasnya.