Romi Herton dan Istri Tersangka KPK
KPK: Belum Ada Pemeriksaan Terhadap Liza Sako
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak melakukan pemeriksaan terhadap Liza Sako seperti yang disebut karyawan swasta kepada media di Palembang
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak melakukan pemeriksaan terhadap Liza Sako seperti yang disebut karyawan swasta kepada media di Palembang sebelumnya.
Menurut Juru Bicara KPK, Johan Budi, pihaknya hanya memeriksa istri Akil Mochtar, Ratu Rita, Kamis (3/7/2014). "Tidak ada jawal pemeriksaan Liza Sako. Cuma Ratu Rita saja," kata Johan kepada Sripoku.com melalui sambungan telepon.
Sebelumnya, Liza yang merupakan karyawan swasta mengaku akan menghadiri panggilan ke Gedung KPK di Jakarta, Kamis (3/7/2014). Ia berujar akan memenuhi panggilan tersebut.
KPK memeriksa perempuan yang bernama lengkap Liza Merliani Sako sebagai saksi untuk menelusuri sejumlah bukti kasus gratifikasi yang melibatkan mantan Ketua MK, Akil Mochtar dengan tersangka Walikota Palembang, Romi Herton dan istrinya Masyitoh.