Inter Island Cup 2012
SFC Bungkam Persija 2-1
Sriwijaya FC berhasil meraih tiga poin, setelah sukses mengalahkan Persija Jakarta 2-1.
Editor:
Hanafijal
PALEMBANG, TRIBUNSUMSEL.COM---Sriwijaya FC berhasil meraih tiga poin, setelah sukses mengalahkan Persija Jakarta 2-1 di laga kedua pertandingan Grup A Inter Island Cup 2012 di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (9/12) malam. Di partai ketiga, akuad asuhan Kas Hartadi harus mampu mengalahkan Persita Tangerang, jika ingin melaju ke babak semifinal.
Sedangkan di pertandingan lainnya, Persita Tangerang menang 1-0 atas PSPS Pekanbaru.
Persita sementara memimpin dengan 4 poin, setelah di partai pertama bermain imbang 1-1 melawan Persija. Sedangkan SFC kalah 0-1 dari PSPS. Dengan demikian, Persita memimpin klasemen Grup A dengan 4 poin, disusul SFC yang unggul selisih gol atas PSPS, dengan sama-sama mengantongi 3 poin. Persija sebagai juru kunci dengan 1 poin.
Sempat tertinggal 1 gol di babak pertama, Sriwijaya FC mampu bangkit dengan melesatkan 2 gol di babak kedua. Kedua tim yang sama-sama meraih hasil kurang memuaskan di pertandingan pertama, berusaha untuk meraih kemenangan di pertandingan kedua.
Papa punggawa Laskar Wong Kito langsung menekan mulai dari awal babak pertama. Namun Persija mampu mencuri gol lebih dulu, melalui tendangan bebas Anindito Wahyu pada menit ke-11. Memanfaatkan bola mati dari sisi kanan, tendangan kaki kiri Anindito gagal dihalau kiper Ferry Rotinsulu.
Tertinggal 1 gol, Sriwijaya FC coba meningkatkan intensitas serangan. Sayangnya penyelesaian akhir yang kurang baik, membuat Sriwijaya FC tidak mampu memanfaatkan peluang untuk menjadi gol. Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor 1-0 untuk Macan Kemayoran tetap bertahan menutup laga diparuh pertama.
Di babak kedua, melalui kerja keras Sriwijaya FC mampu menyamakan kedudukan di menit ke-68.
Boakay Edu Foday berhasil merobek jala Persija dengan tendangan jarak dekat di depan gawang.
Sayangnya berkat gol penyeimbang tersebut, pertandingan sempat dihentikan beberapa menit karena pemain Persija menganggap Suttan Samma yang memberikan umpan ke Boakay Edu Foday sudah berada dalam posisi offside. Protes dilancarkan para pemain dan pelatih, Iwan Setiawan. Pertandingan akhirnya kembali dimulai 5 menit kemudian.
Setelah pertandingan kembali diteruskan, praktis Sriwijaya FC lebih mendominasi jalannya pertandingan. Puncaknya ketika pertandingan memasuki menit-menit waktu normal, umpan datar Tantan diselesaikan Suttan Samma dengan sentuhan tumitnya. Skor pun berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Sriwijaya FC.
Unggul membuat pemain-pemain SFC semakin bersemangat dengan terus melancarkan tekanan. Peluang untuk memperlebar jarak kembali didapat saat wasit menunjuk titik putih, setelah Tantan dijatuhkan oleh Ngurah Nanak. Tapi eksekusi Ponaryo Astaman gagal menemui sasaran setelah Galih Sudaryono melakukan penyelamatan. Pujian patut diberikan pada sang kiper, berbagai peluang emas SFC berhasil ia gagalkan sebelum akhirnya bobol di menit 68.
Persija coba menyamakan kedudukan pada menit-menit akhir laga. Sepakan keras Pedro Javier Velazques berhasil ditepis Rifky Mokodompit, bola muntah coba diteruskan oleh Anindito tapi Rifky kembali melakukan penyelamatan. Pertandingan pun berakhir dengan skor 2-1.(ibz)