Video

Video : Muddai Madang Serahkan Kepemilikan Saham Sriwijaya FC Ke Herman Deru

Komisaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Muddai Madang menyerahkan seluruh saham kepada Herman Deru secara pribadi,

Penulis: Agung Dwipayana |

TRIBUNSUMSEL.COM - Komisaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Muddai Madang menyerahkan seluruh saham kepada Herman Deru secara pribadi, bukan sebagai Gubernur Sumatera Selatan.

Hal tersebut sesuai dengan hasil diskusi singkat antara Gubernur Sumsel H Herman Deru, Muddai Madang dan Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel Nasrun Umar.

Saat Herman Deru meninggalkan kegiatan Rembuk Bersama Gubernur Sumsel mewujudkan Masa Depan Sriwijaya FC sebagai Klub yang Sehat dan Profesional di Hotel Horison Palembang, Senin (14/1/2019).

Orang nomor satu di Sumsel itu harus meninggalkan kegiatan karena ada kegiatan lain yang harus dihadirinya.

Oleh sebab itu Sekda Sumsel H Nasrun Umar diberikan mandat oleh HD (Herman Deru) untuk memimpin kegiatan.

Sekda Sumsel mengatakan bahwa saat mengantarkan HD ke lantai 1 dari lantai 3, ia bersama dengan HD dan Muddai diskusi singkat sehingga menemukan kunci dengan keputusan Muddai Madang melepaskan dan menyerahkan semua saham di PT SOM.

Nantinya, sambung Nasrun Umar tinggal HD yang akan menunjuk siapa sebagai pemegang “tongkat estafet” melanjutkan klub Sriwijaya FC.

Oleh sebab itu dalam waktu dekat semua akan dirapatkan terlebih dahulu yang melibatkan semua pihak yang terlibat.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved