Berita Palembang

Kebakaran Terjadi di Kawasan Penduduk di SU I Palembang, 1 Rumah Hangus, 4 Lainnya Terdampak

Mendengar teriakan tersebut, warga sekitar langsung berhamburan keluar rumah dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Penulis: andyka wijaya | Editor: Slamet Teguh
Sripoku.com/ Andi Wijaya
KEBAKARAN -- Kebakaran yang terjadi di pemukiman padat penduduk, tepatnya di Jalam Faqih Usman Lorong Ogan RtT 33/03 Kelurahan 1 Ulu Kecamatan SU I, Palembang, Kamis (13/11/2205), sekitar pukul 16.00. 

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Kabakaran terjadi di kawasan padat penduduk di Jalan Faqih Usman, Lorong Ogan RT 33 RW 03, Kelurahan 1 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Palembang, Kamis (13/11/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.

Diketahui, akibat peristiwa tersebut, satu rumah kontrakan milik Safarudin (57) hangus terbakar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, api pertama kali diketahui oleh dua warga, yakni Husnul dan Dwi Putri, yang melihat kepulan asap hitam keluar dari rumah kontrakan yang dihuni Safarudin.

“Kami saat itu melihat ada kepulan asap dari rumah Pak Safarudin. Panik, saya langsung teriak ‘kebakaran, kebakaran!’ supaya warga cepat bantu,” ungkap Husnul yang masih terlihat syok di lokasi kejadian.

Mendengar teriakan tersebut, warga sekitar langsung berhamburan keluar rumah dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Tak lama berselang, petugas pemadam kebaran bersama anggota Polsek Seberang Ulu I tiba di lokasi untuk melakukan pemadaman dan pengamanan.

Sekitar pukul 17.00 WIB, api akhirnya berhasil dipadamkan.

Baca juga: Pemkab Empat Lawang Salurkan Bantuan Sembako Hingga Uang ke Korban Kebakaran di Desa Pagar Jati

Baca juga: 5 Rumah Hangus Akibat Kebakaran di Pagar Jati Empat Lawang, 10 Lainnya Terdampak, Kerugian Rp 1,5 M

Kapolsek Seberang Ulu I Palembang, AKP Heri, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa kebakaran tersebut.

“Benar, telah terjadi kebakaran di rumah kontrakan milik Safarudin. Dugaan sementara penyebab kebakaran adalah korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” ujar AKP Heri.

Lebih lanjut, AKP Heri menjelaskan bahwa akibat kebakaran tersebut, empat rumah warga di sekitar lokasi juga terdampak, terutama pada bagian atap dan dinding yang ikut terbakar.

“Ada empat rumah yang ikut terdampak. Saat ini lokasi sudah dipasang garis polisi (police line) untuk kepentingan penyelidikan,” tambahnya.

Beruntung, api tidak sempat merembet lebih luas mengingat lokasi kejadian berada di kawasan padat penduduk.

Petugas kepolisian masih melakukan penyelidikan guna memastikan penyebab pasti kebakaran dan menghitung total kerugian material yang ditimbulkan.

 

 

 

Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News

Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved