Seputar Islam

Panduan Cara Memilih Travel Umroh Agar tidak Tertipu dan Dapat Beribadah Sesuai Syariah

Pastikan travel umroh berizin di Kemenag RI. Anda bisa mengecek daftar agen travel umroh resmi di website Sistem Informasi Umrah dan Haji Khusus

Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
CHAT GPT/OPEN AI/LISMA
MEMILIH TRAVEL UMROH -- Ilustrasi dari tips atau cara memilih travel umroh terpercaya, di antaranya pastikan berizin resmi dari Kementerian Agama RI. 

Umroh bukanlah jalan-jalan tetap memiliki tujuan beribadah dan ziarah dalam meraih takwa sebagai tujuan umroh. 

Contoh syarat sah umroh adalah Ihram dimulai dari miqat yang benar. Membaca talbiyah sesuai lafadz yang diajarkan Rasulullah shalallahu ‘alaihi wassalam dll.

Dalil:

“Ambillah dariku tata cara ibadah kalian.”
(HR. Muslim)

 

KETIGA  Transparansi Biaya & Fasilitas

 Waspadai agen yang menawarkan harga terlalu murah tanpa penjelasan detail. 

Poin transparansi yang harus ada: 

Harga paket & fasilitas (hotel, makan, transportasi): Biaya tambahan jika ada (visa, vaksin, PCR jika diperlukan); Jadwal keberangkatan & durasi perjalanan.

Tak kalah penting perhatikan bagaimana fasilitas akomodasi dan transportasi yang dijanjikan dan disediakan. Pastikan betul-betul sesuai kontrak. 

Dan ingat membayar biaya umroh sebaiknya di rekening resmi perusahaan, bukan rekening pribadi.


KEEMPAT  Perhatikan Jadwal Keberangkatan
Beberapa travel nakal suka mengundur keberangkatan jamaah dengan alasan teknis.  Pastikan jadwal keberangkatan sesuai kontrak.  Tiket pesawat sudah terbit jauh hari. Tidak ada penundaan tanpa alasan resmi.


KELIMA  Layanan Sesuai Syariat
Travel umroh yang baik adalah  menjaga adab dan syariat selama perjalanan, seperti: Memisahkan kamar antara laki-laki dan perempuan non-mahram. 

Mengatur jadwal ibadah sesuai waktu shalat. Tidak membawa jamaah ke tempat-tempat yang mengandung kemungkaran.

KEENAM Perhatikan Testimoni Jemaah umroh sebelumnya dan Rekomendasi Nyata
Sebelum mendaftar, cek pengalaman jamaah sebelumnya:  Lihat foto & video keberangkatan yang asli (bukan stok foto).

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved