Berita OKU Selatan
Serasa Mimpi, Petani Kopi di OKU Selatan Kini Gembira, Harga Kopi Tembus Rp 58 Ribu Perkilo
Dengan harganya yang tinggi, petani bisa membeli motor bekas setiap menjual 1 kwintal atau 100 kg kopi.
Penulis: Alan Nopriansyah | Editor: Slamet Teguh
Laporan Wartawan Sripoku.com, Alan Nopriansyah
TRIBUNSUMSEL.COM, MUARADUA - Petani kopi di OKU Selatan, Sumatera Selatan tampaknya tengah bahagia.
Hal tersebut setelah harga kopi di OKU Selatan kini tembus Rp 58 ribu/ kg pada Senin (27/5/2024).
Dengan harganya yang tinggi, petani bisa membeli motor bekas setiap menjual 1 kwintal atau 100 kg kopi.
Hal ini dituturkan salah seorang petani Warsono (52), yang merasa jika harga saat ini bak mimpi.
"Serasa mimpi tahun ini, jual satu kwintal kopi saat ini sudah Rp 5.800.000, sudah bisa buat beli motor bebek bekas,"katanya dibincangi, Senin (27/5).
Menurutnya, jika dibanding dengan harga tahun lalu kenaikan harga kopi tahun 2024 ini mencapai 90 persen yang membuat sejarah sekaligus sebagai berkah tersendiri bagi para petani khususnya petani kopi.
"Alhamdulillah tahun ini, berkah bagi kita para petani kopi,"terang Warsono.
Baca juga: Upaya Ubah Mindset, Pemkab Lahat Sosialisasi Sistem Budidaya Kopi ke Para Petani
Baca juga: 2.500 Cangkir Kopi Sumsel Laris Manis Disuguhkan di Seoul International Travel Fair di Korea
Dengan naiknya harga kopi membuat petani berlomba-lomba meningkatkan perawatan pada pengelolaan ladang kebun masing-masing berharap mendapat hasil yang maksimal.
Dituturkan Jumari (36) salah seorang petani asal Kecamatan Sindang Danau bahwa Petani mulai meningkatkan pemupukan dengan pupuk organik.
Jika sebelumnya dalam satu tahun melakukan 1- 2 kali pemupukan.
Untuk tahun ini diwacanakan 3 kali, berharap hasil melimpah.
"Rata-rata kita petani melakukan pemupukan tahun lalu maksimal 2 kali bahkan ada yang sekali namun tahun ini rata-rata 3 kali,"tandasnya.
Memang saat jika dilihat tahun lalu, penghasilan petani di memasuki musim panen raya tahun ini diprediksi meningkat 10-20 persen.
Jika tahun lalu mendapat 1 kwintal, tahun ini ditargetkan bisa mendapat 1.4 kwintal.
Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com
| Siswa SD di OKU Selatan Wakili Sumsel ke Final Nasional FLS3N, Bupati: Mereka Kebanggaan Daerah |
|
|---|
| 2 Pelajar di OKU Selatan Ditangkap Polisi, Berbuat Asusila ke Remaja Putri Hingga Korban Hamil |
|
|---|
| Satgas Harga Beras OKU Selatan Pastikan Pasar Terkendali, Pastikan Harga dan Stok Aman |
|
|---|
| Satu Dekade Hari Santri, Bupati Abusama Ajak Santri OKU Selatan Ikut Gerak Jadi Agen Perubahan Dunia |
|
|---|
| Warga Resah, Gajah Liar Masuk Pemukiman di OKU Selatan, Pemkab dan BKSDA Siapkan Langkah Mitigasi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.