Berita Selebriti
Kisah Asmara Bharada E dan Ling Ling, Nyaris Batal karena Kasus Ferdy Sambo, Kini Menikah Usai Bebas
Perjalanan asmara Bharada E alias Richard Eliezer dengan Ling Ling yang penuh lika-liku kini berujung manis, resmi menikah setelah dibebaskan
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Kharisma Tri Saputra
Enggan berlarut-larut dalam perasaan kesalnya, Ling Ling lega sudah curhat di media sosial.
Ling Ling pun tak keberatan jika pihak yang ia sindir merasa tersinggung.
"Icad juga kasih semangat, karena kalau aku stres, dia stres. Aku enggak putus kok, karena dia (Icad) masih sayang, aku juga," kata Ling Ling.
Sebelumnya Richard Eliezer sempat menyatakan kesedihan ketika dirinya dituntut JPU 12 tahun penjara.
Saat mengetahui tuntutan yang diberikan JPU kepadanya, Bharada E sempat merasa sedih dan berkecil hati.
Ia mengungkapkan isi hatinya, terutama permintaan maafnya untuk sang tunangan.
Seperti yang diketahui, Bharada E sudah bertunangan dengan wanita bernama Ling Ling.
Pernikahan keduanya terpaksa ditunda lantaran Bharada E terjerat kasus pembunuhan berencana Brigadir J.
"Saya juga meminta maaf juga kepada tunangan saya karena harus menunda rencana pernikahan kami."
"Saya berterima kasih atas kesabaran, cinta kasih dan perhatian," ucap Bharada E sambil menahan tangis.
Seperti dilansir dari Tribun Jakarta janji Bharada E ke Ling Ling akan bisa ditepati, karena tak harus menunggu sampai keluar dari penjara bertahun-tahun lamanya.
Sebuah janji pun pernah dibuat antara Bharada E dan Ling Ling sebelum semua ini terjadi.
Dilansir dari Kompas TV, Ling Ling juga menyebut, mereka sudah saling mengikat janji tidak saling meninggalkan satu sama lain.
Sehingga apapun vonis dari Richard Eliezer, tidak akan bisa mengingkari janji yang dibuat.
Namun di lubuk hati yang terdalam, dia ingin Richard Eliezer dibebaskan dari hukuman.
Apalagi Richard Eliezer disebut hanya mengikuti perintah atasannya, yakni Ferdy Sambo.
Dari pihak Ling Ling, sejak awal dirinya sudah ikhlas dan mengaku akan setia menunggu semua proses hukum yang diberikan majelis hakim untuk tunangannya tersebut.
Ling Ling sendiri mengaku belum memiliki rencana apa-apa.
Ia hanya ingin fokus terhadap proses sang kekasih.
"Belum kepikiran rencana selanjutnya apa, tapi fokus ke kasus ini," imbuhnya.
Meski diminta Bharada E untuk tidak menunggunya, Ling Ling mengurai jawaban menenangkan hati.
"Iya masih menunggu dan masih menemani," ucap Ling Ling.
"Dan tetap akan menunggu," tegasnya.
Baca berita lainnya di google news
Ikuti dan Bergabung di Saluran Whatsapp Tribunsumsel.com
Curhat Eza Gionino Menangis Video Call Sang Anak Sakit di Tengah Gugatan Cerai Istri, Mohon Doa |
![]() |
---|
Tampang Pria Ngaku Anggota Aniaya ART Zaskia Adya Mecca Saat Antar Sekolah, Terekam CCTV |
![]() |
---|
Murkanya Hanung Bramantyo, Anaknya Gemetar saat ART Dianiaya Pria Ngaku Anggota: Tunjukin Wajah Kamu |
![]() |
---|
Kronologi ART Zaskia Adya Mecca Dianiaya saat Antar Anak Sekolah, Pria Ngaku Anggota Marah Diklakson |
![]() |
---|
ART Zaskia Adya Mecca Dianiaya saat Antar Anaknya Sekolah, Leher Diinjak, Pelaku Ngaku Anggota |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.