Istri Hidup Bersama Jasad Suami dan Anak

Tak Ada Luka, Tapi Polisi Temukan Bercak Darah di Tubuh Istri Hamka, Pakar Curigai Dugaan Pembunuhan

Meski demikian, Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengungkapkan, darah tersebut dipastikan bukan darah yang keluar dari tub

Editor: Slamet Teguh
Kolase Tribunsumsel.com
Tak Ada Luka, Tapi Polisi Temukan Bercak Darah di Tubuh Istri Hamka, Pakar Curigai Dugaan Pembunuhan 

Sementara itu, korban Hamka (50) diduga sudah meninggal lebih dari 10 hari.

Pada tubuhnya tidak ditemukan luka terbuka.

Namun, ada darah yang berceceran di dekat jenazah korban pada saat pertama kali ditemukan Sabtu (28/10/2023) lalu.

Pakar Forensik Curiga Ada Dugaan Pembunuhan di Penemuan Jasad Hamka dan Anak di Koja 'Ini Relevan'
Pakar Forensik Curiga Ada Dugaan Pembunuhan di Penemuan Jasad Hamka dan Anak di Koja 'Ini Relevan' (Kolase Tribunsumsel.com)

Curigai Pembunuhan

Kasus penemuan Hamka (50) dan Anaknya AQ yang sudah membusuk di Koja, Jakarta Utara, membuat sejumlah pihak berkomentar dan berspekulasi.

Hal itupun salah satunya diutarakan oleh ahli psikologi forensik, Reza Indragiri.

Menurut Reza tak menutup kemungkinan adanya dugaan pembunuhan atas kematian ayah-anak itu.

"Kalau pembunuhan, spekulasi ini tampaknya relevan. Toh, saya bayangkan, anak usia dua tahun tidak berpikir untuk bunuh diri. Jadi, mungkin dia dihabisi," ucap dia pada Kompas.com, Senin (30/10/2023).

Menurut Reza, hal terpenting yang bisa dilakukan polisi adalah dengan menyisir satu per satu penyebab tewasnya kedua jasad itu.

Ada beberapa kemungkinan seseorang meninggal, yaitu karena penyebab alami, kecelekaan, bunuh diri, dan pembunuhan.

"Cek gawai mereka. Mungkin ada petunjuk berupa komunikasi antar pihak. Mudah-mudahan TKP (tempat kejadian perkara) tidak tercemar akibat masuknya warga," ucap Reza.

Polisi Ungkap Fakta Baru, Ditemukan Luka Lebam Pada Anak Hamka, Ada Juga Sisa Darah di Badan Istri
Polisi Ungkap Fakta Baru, Ditemukan Luka Lebam Pada Anak Hamka, Ada Juga Sisa Darah di Badan Istri (Tribun News)

Baca juga: Sosok Hamka, Pria Ditemukan Membusuk Bersama Anaknya di Koja Terungkap, Diketahui Punya Bisnis Bagus

Baca juga: Momen Terakhir Hamka Keluar Rumah 2 Minggu Lalu Dikuak, Tetangga Soroti Wajah Pucat, Curhat Sakit

Ngeluh Sakit Tenggorokan

Gidion menambahkan, korban Hamka sempat mengeluhkan sakit tenggorokan kepada keluarganya sebelum ditemukan meninggal.

Pada 18 Oktober, Hamka berkomunikasi dengan keluarganya soal sakit yang ia rasakan.

"Penelusuran jejak kita sebelumnya, ada komunikasi antara korban dengan keluarganya, ada menyebutkan ada keluhan tentang sakit tenggorokan yang dia keluhkan," ucap Gidion.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved