Berita Viral
Bisnis Ayah Bangkrut, Viki Siswa SMA Jalan Kaki 16 KM Terpaksa jadi Juru Parkir dan Joki Main Games
Mamad menjelaskan ayah Viky memiliki usaha ikan hias di kios depan rumahnya yang terletak di Ciputat, Tangerang Selatan.
TRIBUNSUMSEL.COM - Kisah di balik Viki, siswa SMA yang pingsan setelah jalan kaki 16 KM ke sekolah.
Viki menjadi juru parkir hingga joki main games demi membantu perekonomian keluarga.
Ayah Viki yang alami stroke, dulunya memiliki bisnis.
Peristiwa itu terjadi saat pandemi.
Hal itu diungkapkan Camat Ciputat bernama Mamad saat dihubungi TribunJakarta.com, Kamis (25/5/2023).
Mamad menjelaskan ayah Viky memiliki usaha ikan hias di kios depan rumahnya yang terletak di Ciputat, Tangerang Selatan.
Mulanya usaha ikan hias tersebut berjalan lancar, sehingga Ayah Viky memberanikan diri untuk meminjam uang di bank.
"Tadinya dia kan jual ikan hias tuh, ada kios di depannya, terus kios yang di sebelah di kontrakin," ucap Mamad.
"Nah terus dia pinjem uang di bank buat tingkat rumahnya," sambungnya.
Baca juga: Keluarga Viki Siswa Jalan Kaki 16 Km ke Sekolah Punya Kontrakan, Namun Hasilnya Buat Bayar Utang
Namun semua berubah sejak pandemi Covid-19 mendadak terjadi.
Usaha ayah Viky akhirnya harus gulung tikar.
"Tadinya dia pikir usahanya bakal lancar, ternyata pas pandemi ikan hias kan enggak laku," ucap Mamad.
Mamad lalu menjelaskan sejumlah kios di sekitar rumah Viky, adalah milik keluarga remaja tersebut.
"Rumah dia dipecah-pecah dijadikan kontrakan," kata Mamad.
Baca juga: Kini Bangkrut, Bisnis Ikan Hias Milik Ayah Viki Anak SMA Jalan Kaki 16 Km, Sehari Omzet Rp 5 Juta
Untuk membayar utang ke bank, ayah Viky akhirnya mengandalkan penghasilannya dari kios-kios yang ia kontrakan.
| Disaksikan Ayah, Pilu Bocah 8 Tahun di Pekanbaru Diinjak Gajah Sumatera, Kini Korban Meninggal |
|
|---|
| Siswi SMA di Sumbar Melahiran di Sekolah, Tak Sadar Hamil Usai Jadi Korban Tetangga Sendiri |
|
|---|
| Sosok Rusli Kades di Bogor Viral Istri Pamer Uang, Pemilik 9 Tambang, Kini Dipangil Inspektorat |
|
|---|
| Viral Suami Robohkan Rumah di Sragen usai Istri Diduga Selingkuh dengan Temannya yang Sudah Bercucu |
|
|---|
| Akan Bertemu Bupati, Safitri Ingin Dipertemukan dengan Suami yang Ceraikannya Jelang Pelantikan PPPK |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.