Berita Selebriti
Disebut Ibu Jahat, Nikita Mirzani Bongkar Sifat Lolly, Ungkit Perjuangan Single Parent Urus 3 Anak
Nikita Mirzani buka suara tekait ramai dituding sebagai ibu yang jahat setelah sang anak, Lolly curhat soal sang ibu. Bongkar Sifat asli Lolly
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Weni Wahyuny
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Aggi Suzatri
TRIBUNSUMSEL.COM- Nikita Mirzani buka suara tekait ramai dituding sebagai ibu yang jahat setelah sang anak, Lolly curhat soal sang ibu.
Seperti diketahui, hubungan Lolly dan Nikita Mirzani terungkap tidak akur setelah masalah rumah tangga sang ibunda dan Antonio Dedola mencuat di media sosial.
Pemilik nama lengkap Laura Meizani Mawardi kini berada di kubu Antonio Dedola daripada ibunya sendiri.
Publik pun berbondong menghujat Nikita Mirzani sebagai ibu yang jahat dan zalim kepada anaknya.
Baca juga: Tangis Lolly Anak Nikita Mirzani Pecah Akui Stres, Minta Konsultasi ke Psikiater : Aku Kecewa
Terbaru, Nikita Mirzani lantas membongkar sifat asli Lolly, setelah sang anak belakangan menguliti tabiatnya di depan publik.
Diungkap Nikita Mirzani, Lolly memiliki sifat yang keras kepala susah diatur, dan cukup berbeda dibanding kedua adiknya.
"Gue tuh punya tiga anak, dengan karakter yang berbeda-beda, yang pertama itu susah banget diatur, karena jaraknya jauh sama yang nomor 2," ujar Nikita Mirzani saat live di Instagram, dilansir dari kanal Youtube Romeesa, Senin, (15/5/2023).
Sementara, Azka disebut Nikita, sebagai anak yang penurut mudah diatur.
Selain itu, Nikita juga menyebut jika sifatnya bak sangat menurun dengan putra ketiganya, Arkana.
Baca juga: Reaksi Gading Marten Dituding Hack Instagram Antonio Dedola Eks Suami Nikita Mirzani
Nikita menyebut jika Arkana memiliki sifat yang cukup berani, dan cepat tangkap ucapan dari orang lain.
"Jadi kalau ngomong sama Arkana tu harus hati-hati banget, jangan sampai denger, karena nanti dia akan repeat cepet nangkep," ujar Nikita Mirzani.
Di sisi lain, Nikita mengaku menjadi single parent mengurus 3 anak sangat susah.
"Nanti kalau kalian udah ngerasain jadi seorang ibu, single parent ngurus anak sendiri, cari anak sendiri, kalian bisa ngerasain," ujar Nikita.
Nikita sendiri seolah santai dengan sikap Lolly yang belakangan yang membongkar tabiat ibunya sendiri.
Olla Ramlan Ungkap Pernah Tiga Kali Ingin Akhiri Hidup : Cuma Aku dan Tuhan yang Tahu |
![]() |
---|
Pamer Cincin, Jennifer Coppen Ngaku Sudah Menikah dengan Justin Hubner, Mau Tinggal di Eropa |
![]() |
---|
Baru Dua Tahun Dekat, Titi DJ dan Thomas Djorghi Kompak Pakai Cincin Couple : Doain Ajah |
![]() |
---|
Bedu Kini Gugat Cerai Istri setelah Menikah 15 Tahun Nikah, Sempat Nangis Curhat Sepi Job |
![]() |
---|
Setelah Temukan Bukti Suami Lakukan Penggelapan, Tasya Farasya Akui Minta Ditalak Ahmad Assegaf |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.