Hari Buruh 2023

30 Kata Kata Motivasi untuk Peringatan Hari Buruh 1 Mei 2023, Inspiratif dan Penuh Semangat

Artikel ini memuat kata kata motivasi untuk peringatan Hari Buruh 1 Mei 2023 yang inspiratif dan penuh semangat.

Tribun Sumsel
Kata Kata Motivasi untuk Peringatan Hari Buruh 1 Mei 2023, Inspiratif dan Penuh Semangat 

TRIBUNSUMSEL.COM- Tanggal 1 Mei, masyarakat secara nasional dan internasional akan memperingati Hari Buruh atau dikenal dengan May Day.

Peringatan Hari Buruh ini menjadi momentum para buruh dan pekerja untuk menyarakan aspirasi dan hak-hak mereka.

Untuk memperingati Hari Buruh sekaligus membantu menyuarakan aspirasi para pekerja, ada baiknya untuk membagikan kata motivasi yang Tribunsumsel sajikan di bawah ini.

Berikut ini kata kata motivasi untuk peringatan Hari Buruh 1 Mei 2023 yang inspiratif dan penuh semangat.

1. Seorang pekerja adalah aset berharga bagi negara mana pun. Hari ini adalah hari untuk merayakannya. Semoga Anda memiliki Hari Buruh yang bahagia dan sukses!

2. Buruh adalah kita. Berpeluh untuk harapan hidup lebih baik bagi diri dan keluarga, sejahterakan buruh dan lindungi hak-haknya. Selamat Hari Buruh.

3. Hari ini adalah hari untuk menghormati jiwa-jiwa yang berjuang keras dalam hidup untuk membuatnya berharga. Selamat Hari Buruh!

4. Untuk mereka yang berjuang demi keluarganya, merelakan masa mudanya, yang tak jarang dirampas haknya. Selamat Hari Buruh kawan.

5. Kesejahteraan buruh adalah cerminan dari kepedulian pemerintah menyejahterakan rakyatnya. Selamat Hari Buruh 2023.

6. Bekerja dari hati dan menuangkan ide dari pikiran yang murni adalah kunci keselarasan untuk mencapai rasa bahagia dalam bekerja.

7. Ada kalanya para pekerja merasa lelah dan ingin berhenti saja, tapi percayalah semua usaha dan perjuangan yang sudah dibangun, tidak akan meninggalkanmu dengan sia-sia! Happy Labour Day!

8. Buruh atau para pekerja adalah orang yang berjasa dalam perkembangan industri perekonomian. Selamat Hari Buruh 1 Mei 2023

9. Tidak ada di dunia ini yang sebanding dengan jumlah usaha dan kerja keras yang kamu lakukan dalam hidup Anda. Selalu lakukan yang terbaik untuk mencapai semua tujuanmu. Salam hangat di Hari Buruh.

10. Seorang buruh adalah pencipta ulung, seorang buruh adalah aset penting negara. Mari jaga dan hargai martabatnya. Selamat Hari Buruh.

11. Serukan dengan lantang bahwa pekerja buruh di seluruh dunia sangat layak dihormati atas kerja kerasnya. Happy May Day!

12. Pekerja yang mulia adalah ia yang selama hidupnya jujur dalam menjalani pekerjaannya. Pekerja yang menginspirasi adalah ia yang sepanjang hidupnya tidak pernah muncul niat menjegal koleganya.

13. Lelah bekerja merupakan hal manusiawi. Tapi ingat, di luar sana banyak manusia-manusia yang mungkin impiannya adalah berada di posisimu saat ini.

14. Bekerjalah kalian seperti hari esok seolah tidak pernah ada. Lakukanlah dengan maksimal apapun yang sedang engkau usahakan. Jangan lupa beristirahat di sela-sela perjuangan.

15. Bekerjalah kamu dengan secukupnya. Raih rezekimu dengan semampunya. Prioritaskan kesehatan raga dan batin sebaik-baiknya.

16. Perusahaan yang cerdas adalah perusahaan yang mampu menjaga dan menghargai para pekerja dengan sebaik-baiknya.

17. Mengapresiasi pekerjaan adalah sebuah perbuatan yang mulia. Maka jangan tindas hak-hak pekerja. Karena tak selayaknya pekerja ditindas.

18. Happy May Day! Semoga hari ini kamu bisa menemukan inspirasi yang dapat membangun semangat untuk selalu menghasilkan karya.

19. Negara tidak akan pernah berkembang dan maju tanpa dedikasi setiap pekerja atau buruh. Selamat merayakan Hari Buruh!

20. Bekerja dari hati dan menuangkan ide dari pikiran yang murni adalah kunci keselarasan untuk mencapai rasa bahagia dalam bekerja.

21. Hari buruh adalah hari penghormatan kepada setiap jiwa yang telah bekerja dengan keras dalam hidup untuk meraih kesejahteraan.

22. Buruh memiliki peranan penting dalam pertumbuhan industri dan perekonomian. Jangan lupakan buruh. Terima kasih telah berjasa membangun bangsa.

23. Pilih pekerjaan yang Anda sukai, dan Anda tidak akan pernah bekerja sehari pun dalam hidup Anda. - Confocius

24. Pekerjaan yang dinikmati melahirkan kesempurnaan dalam menyelesaikannya. - Aristoteles

25. Marsinah adalah sebuah cermin perlawanan buruh dalam bibit tumbuhnya gerakan buruh. - Munir Said Thalib

26. Hari Buruh, bukanlah sekadar hari libur nasional, tetapi juga menjadi simbol perjuangan dan solidaritas antar pekerja.

27. Tetap semangat dan jangan patah arah. Semoga segala lelah dan kerja keras kalian dapat berbuah manis di kemudian hari.

28. Setiap pekerja layak diapresiasi, setiap pencapaian layak dirayakan setiap hari. Selamat hari buruh untuk semua pekerja tangguh.

29. Hari ini, hari perayaan buruh internasional. Selamat hari buruh untuk semua pekerja wanita dan laki-laki yang tangguh.

30. Berbahagialah di hari buruh ini karena setiap kerja kerasmu tidak pernah sia-sia. Selalu ada yang berharga pada setiap langkah kecil yang kamu kerjakan. Selamat hari buruh.

Baca juga: Apa Itu Hari Buruh Nasional, Ini Sejarah dan Awal Perayaan Hari Buruh di Indonesia

Baca juga: 48 Ide Pantun Motivasi Terbaik Penuh Inspirasi, untuk Penambah Semangat Jalani Aktivitas

Baca juga: 15 Link Template Twibbon Hari Buruh 1 Mei 2023 untuk Dibagikan di Medsos Lengkap Cara Pasangnya

Demikian daftar 30 kata kata motivasi untuk peringatan Hari Buruh 1 Mei 2023 yang inspiratif dan penuh semangat.

Baca artikel dan berita lainnya langsung dari google news

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved