12 Ucapan Kelahiran Anak dalam Kristen Berkesan dan Penuh Doa untuk Sahabat

Artikel ini memuat kumpulan ucapan kelahiran anak dalam kristen berkesan dan penuh doa untuk sahabat.

Tribun Sumsel
Ucapan Kelahiran Anak dalam Kristen Berkesan dan Penuh Doa untuk Sahabat 

TRIBUNSUMSEL.COM- Berikut ini ucapan kelahiran anak dalam kristen berkesan dan penuh doa untuk sahabat.

1. Tuhan memberkati engkau dan melundungi engkau. Tuhan menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia. Tuhan menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera. Bilangan 6:24-26

2. Puji Syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yesus Kristus Atas lahirnya .... Semoga menjadi anak yang taat kepada Tuhan dan kedua orang tua, serta berguna bagi nusa dan bangsa. Amin

3. Semoga karena berkat-Mu, ia makin bertambah besar dan makin bertambah pula hikmatnya, semakin berkenan pada-Mu dan sesamanya. Demi Kristus pengantara kami, Amin.

4. Allah pencipta semesta, kami bersyukur kepada-Mu karena seorang anak telah lahir ke dunia dengan selamat.

5. Tuhan Yesus pada hari ini secara khusus kami berdoa buat keluarga di tempat ini. Dimana Tuhan sudah memberikan suatu berkat anugerah seorang Putra/Putri yang dapat hadir dalam keluarga ini. Berikan berkatMu selalu dalam keluarga ini supaya dapat membesarkan anak ini dan Kemuliaan Tuhan semakin di tinggikan.

6. Tuhan Yesus, kami memuji dan memuliakanMu atas kelahiran anak kami. Lahirnya anak kami adalah kesaksian ajaib atas kehadiranMu yang penuh cinta di tengah-tengah kami. Hati kami dipenuhi dengan sukacita dan rasa syukur. Betapa besarnya kepercayaanMu kepada kami kedua orang tuanya.

7. Bapa Yang Maha Bijaksana, berkatilah anak kami ini. Tempatkan perisai perlindunganMu pada tubuh kecilnya dan sertailah dia selalu. Bantulah kami sebagai orang tuanya untuk merawat dan mendidiknya dengan penuh perhatian dan cinta kasih sebagaimana Engkau mencintai kami.

8. Terima kasih Tuhan Yesus, utuslah malaikat Sorga untuk menjaga dan melindungi bayi kami. Kami bersyukur atas segala yang dicurahkan teristimewa, atas penyertaanMu selama ia masih dalam kandungan ibunya, hingga hari yang penuh berkat ini.

9. Bapa Yang Penuh Kasih, atas penyertaanMu penantian yang panjang akhirnya tiba. Terima kasih atas kesabaran dan perlindungan yang telah di berikan kepada kami berdua. Dia adalah ciptaanMu, karena itu berilah kami kebijaksanaanMu selaku orang tua yang akan mendidiknya. Berkatilah bayi kami oleh tanganMu, hingga kelak ia memahami cintaMu yang besar itu.

10. Puji dan syukur bagiMu Tuhan Yesus Kristus, 9 bulan berlalu Engkau menyertaiku hingga hari ini, aku mendengar tangisan seorang bayi. Engkau menciptakan aku melalui ibuku dan kini aku menjadi soerang ibu. Sungguh ajaiblah Kasih dan kebaikanMu. Aku memuji dan bersyukur kepadaMu. Berkatilah aku Tuhan, jadikan aku seorang ibu yang penuh kasih sayang sebagaimana Bunda Maria menyayangi-Mu.

11. Puji Tuhan, Sungguh besar Tuhan Yesus dengan segala kuasa serta karunia-Nya. Selamat ya, semoga juniornya kelak menjadi manusia yang terbaik seperti yang telah Tuhan gariskan untuknya. Amin.

12. Semoga Kelahiran dengan Anak Laki-laki / Perempuan mu ini akan membawa kebaikan bagi Keluarga dan menjadi berkat untuk banyak orang. GBU

Baca juga: 5 Kata-kata Ucapan Cepat Sembuh dalam Bahasa Arab Lengkap Beserta Doanya

Baca juga: 7 Contoh Pengumuman Kelahiran Anak, Penuh Doa dan Harapan, untuk Postingan Medsos

Baca juga: 11 Ucapan dan Doa Selamat Kelahiran untuk Anak Baru Lahir dalam Bahasa Arab, Latin Dan Terjemahan

Demikian ucapan kelahiran anak dalam kristen berkesan dan penuh doa untuk sahabat.

Baca artikel dan berita lainnya langsung dari google news

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved