Berita Nasional

Suryo Prabowo Kritik Pejabat dan Menteri Asik Joget Saat Farel Prayoga Bernyanyi, Singgung Duka

Letjen (Purn) Suryo Prabowo ikut soroti video para pejabat dan menteri yang asik berjoget bersama saat Farel Prayoga Bernyanyi.

Editor: Moch Krisna
IST
mantan Kasum TNI Letjen TNI (Purn) Suryo Prabowo 

Sebagai taruna lulusan terbaik, ia dihadiahi penghargaan Adhi Makayasa dan Tri Sakti Wiratama.

Prestasi awal itu menjadi pendobrak bagi perwira TNI AD Korps Zeni ini dalam kemudian hari.

Selama berkancah bersama seragam TNI, ia mengisi sejumlah jabatan strategis.

Suryo Prabowo
Suryo Prabowo (Istimewa)

Pria kelahiran Semarang, 15 Juni 1954 ini pernah menduduki posisi Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) I/Bukit Barisan.

Ia menjadi Pangdam ke-35 di daerah tersebut dengan masa jabatan 2006 sampai 2007.

Pada 2008, Suryo Prabowo kemudian dimutasi dengan menduduki jabatan yang lebih strategis, yakni sebagai Pangdam Jaya 2007-2008.

Kesuksesan Suryo Prabowo memimpin Kodam Jaya membuatnya ditarik ke Mabes TNI AD.

Ia dipercaya menduduki posisi Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) 2008-2011.

Sebelum memasuki masa pensiun, Suryo Prabowo mengakhiri petualangannya dengan menduduki jabatan sebagai Kepala Staf Umum TNI 2011-2012. 

Baca juga: Sebelum Brigadir J Dieksekusi, Ferdy Sambo Suruh Jongkok, Suryo Prabowo Komentar: Jelas FS Pengecut

Ketika aktif di TNI, Suryo Prabowo juga pernah menduduki jabatan sipil.

Tak tanggung-tanggung, ia pernah menjabat Wakil Gubernur Timor-Timur (sekarang Timor Leste sebelum referendum) pada 1998.

Akan tetapi, hanya seumur jagung ia menduduki posisi tersebut, yakni tak kurang dari enam bulan lamanya.

(*)

Baca berita lainnya di Google News.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved