Palembang
8 Bioskop di Palembang CGV, Cinema 21 dan Cinepolis, Ini Daftar Harga dan Alamat Lengkap
Berdasarkan informasi dari situs web resmi CGV, terdapat 3 bioskop CGV yang ada di kota Palembang.
Penulis: Abu Hurairah | Editor: Abu Hurairah
TRIBUNSUMSEL.COM - Berikut ini daftar bioskop di Palembang ada CGV, Cinema 21 dan Cinepolis, Ini Daftar Harga dan Alamat Lengkap
Terdapat beberapa bioskop yang ada di Kota yang dikenal dengan kota pempek ini.
Semua orang pasti pernah menonton film, entah karena penasaran dengan film tersebut atau hanya sekedar untuk mengisi waktu luang.
Bioskop menjadi tempat paling enak untuk menonton film.
Menonton dengan layar lebar gambar film diproyeksikan ke layar menggunakan proyektor.
Membuat sensasi menonton film terasa lebih megah karena luasnya pandangan yang diberikan.
Berdasarkan informasi dari situs web resmi CGV, terdapat 3 bioskop CGV yang ada di kota Palembang.
Baca juga: Siloam Palembang Kebakaran Semalam, Polisi Ungkap Dugaan Awal Sebab Kebakaran
Berikut daftar bioskop CGV di Palembang
1. CGV PTC
Beralamat di Palembang, Sumatera Selatan Jl. R. Sukamto No. 8A, 8 Ilir.
CGV PTC menawarkan dua pilihan kelas Ketika akan memesan tiket untuk menonton, yaitu kelas regular dan kelas satin.
Harga yang ditawarkan pun relatif lebih mahal ketimbang bioskop lain di Kota Palembang, yaitu :
Regular
- Hari Senin-Kamis Rp.40.000,00
- Hari Jumat Rp. 45.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 50.000,00
Satin
- Hari Senin-Kamis Rp.55.000,00
- Hari Jumat Rp. 60.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 70.000,00
2. CGV SOCIAL MARKET
Bertempat di lantai 2 gedung social market yang beralamatkan di Jl. Veteran, Palembang
CGV SOMA menawarkan dua kelas, yaitu regular dan velvet.
Regular
- Hari Senin-Kamis Rp.35.000,00
- Hari Jumat Rp. 40.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 45.000,00
Velvet
Kelas ini disebut cukup unik, karena kursinya bukan berbentuk kursi, namun kasur, dan dapat ditempati untuk dua orang.
- Hari Senin-Kamis Rp.120.000,00
- Hari Jumat Rp. 140.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 160.000,00
Baca juga: Isi Bensin 56 Liter, Raisa Andriani Syok Bayar Rp 1,2 Juta Viral, Sampai Ucap Astagfirullah
3. CGV TRANSMART
Beralamt di Transmart Palembang, Jl. Brigjen. HM Dhani Effendi, Palembang
Bioskop ini hanya ada kelas Regular saja dengan tarif sebagai berikut:
- Hari Senin-Kamis Rp.35.000,00
- Hari Jumat Rp. 40.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 45.000,00
Selain bioskop CGV, di Palembang juga terdapat bioskop XXI
Berikut adalah daftar bioskop XXI Di kota Palembang:
1. XXI INTERNASIONAL PLAZA
Alamat : INTERNASIONAL PLAZA Jl. Jend. Sudirman 147 Palembang
Hari Senin-Kamis Rp.25.000,00
Hari Jumat Rp. 30.000,00
Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 40.000,00
2. XXI OPI MALL
Alamat : OPI Mall L3.01 Jl. Gubernur HA Bastari Kel. 15 Ulu, Kec. Seberang Ulu 1 OPI, Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan 30257
- Hari Senin-Kamis Rp.35.000,00
- Hari Jumat Rp. 40.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 50.000,00
Baca juga: Nomor Call Centre PDAM Tirta Musi Palembang, Hubungi Apabila Ada Gangguan Air
OPI MALL PREMIERE
- Hari Senin-Kamis Rp.60.000,00
- Hari Jumat Rp. 80.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 100.000,00
3. XXI PALEMBANG SQUARE
Alamat : Palembang Square Lantai 4 Jl. Angkatan 45/POM IX Palembang
- Hari Senin-Kamis Rp.35.000,00
- Hari Jumat Rp. 40.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 50.000,00
4. XXI PALEMBANG INDAH MALL
PALEMBANG INDAH MALL Lantai 3 Jl. Letkol Iskandar No. 18 Palembang
- Hari Senin-Kamis Rp.40.000,00
- Hari Jumat Rp. 50.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 60.000,00
PIM PREMIERE
- Hari Senin-Kamis Rp.60.000,00
- Hari Jumat Rp. 80.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 100.000,00
Selain CGV dan XXI, di Palembang juga terdapat bioskop Cinepolis.
Namun, di Palembang hanya terdapat satu bioskop cinepolis.
Bioskop cinepolis bertempat di mall Palembang Icon
CINEPOLIS PALEMBANG ICON
Palembang Icon Mall Lantai 3 No. 55 (L3-55), Jl. POM IX, Kel. Lorok Pakjo Kec. Ilir Barat I, Palembang
Regular
- Hari Senin-Kamis Rp.35.000,00
- Hari Jumat Rp. 40.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 45.000,00
VIP
- Hari Senin-Kamis Rp.60.000,00
- Hari Jumat Rp. 80.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 100.000,00
Macro XE
- Hari Senin-Kamis Rp.40.000,00
- Hari Jumat Rp. 45.000,00
- Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 50.000,00
Anime
Hari Senin-Kamis Rp.40.000,00
Hari Jumat Rp. 45.000,00
Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur Rp. 45.000,00
Demikian adalah daftar bioskop yang berada di kota Palembang.
(Artikel ditulis oleh : Raiyan Rizki Fatullah)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/8-Bioskop-di-Palembang-CGV-Cinema-21-dan-Cinepolis-Ini-Daftar-Harga-dan-Alamat-Lengkap.jpg)