Berita Selebriti

Ferry Irawan Marah ke Anggia Novita, Usai Mantan Istri Sebut Tak Miliki Modal Nikahi Venna Melinda

erry Irawan nampak memberikan sindiran halus pada sejumlah pihak yang tak menyukai hubungannya dan Venna Melinda diduga termasuk kepada sang mantan Is

Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Slamet Teguh
Tribunstyle.com
Ferry Irawan dan Venna Melinda serta Ferry Irawan dengan mantan istrinya, Anggia Novita 

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri

TRIBUNSUMSEL.COM - Ferry Irawan nampak memberikan sindiran halus pada sejumlah pihak yang tak menyukai hubungannya dan Venna Melinda diduga termasuk kepada sang mantan Istri, Anggia Novita.

Baca juga: Haji Faisal Kembali Jadi Sorotan Karena Ajak Awak Media Makan Pizza Bersama, Doddy Sudrajat Disebut

Sebelumnya diketahui jika Anggi Novita memberikan sindiran pedas terhadap rencana pernikahan Ferry Irawan sang mantan suami dan Venna Melinda.

Lewat sebuah video di YouTube, Anggi menyebut Ferry tidak modal lantaran biaya pernikahan berasal dari endorsement.

Dilansir dari akun instagram @ferryirawanofficial baru baru ini mengunggah potret dirinya dan calon istri barunya, Venna Melinda, Sabtu (19/2/2022).

Dalam unggahan tersebut Ferry Irawan pun nampak menuliskan caption yang berisikan kalimat mendoakan pihak yang tak menyukai Pernikahan antara dirinya dan Venna Melinda yang sebentar lagi akan segera dilaksanakan.

"Mungkin tidak semua orang suka dengan kebahagiaan yang kami rasakan" kata Ferry mengawali.

"Tapi biarlah. Semua itu kami jadikan ladang pahala. Dan menjadikan cinta dan sayang kami lebih kuat" ungkapnya.

Baca juga: Pesan Khusus Ayah Rozak ke Assyifa Nuraini, Adik Ayu Ting-Ting yang Dikabarkan Segera Menikah

Jelang Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan dibanjiri tawaran kerja dan endorsement
Jelang Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan dibanjiri tawaran kerja dan endorsement (youtube Cumi Cumi)

Ferry yang enggan ambil pusing justru menjadikan hal tersebut sebagai penguat rasa cintanya pada ibu Verrell Bramasta itu.

Ia menambahkan bahwa perasaan cintanya kepada Venna merupakan anugerah yang indah dari Tuhan.

"Karena sesungguhnya cinta dan kasih sayang adalah anugerah yang Allah Azza Wa Jalla senantiasa berikan kepada setiap umatNYA. Siapapun itu, apapun itu, kami berdua hanya bersandar kepada Allah Azza Wa Jalla.." tulisnya lagi.

"Tiada lain hanya kekuatan Allah SWT yang kami jadikan sandaran. Amin Allahumma Amin. Love you always" ungkap Ferry.

Baca juga: Fakta Baru Terungkap di Kecelakaan Maut Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah Beri Perintah Khusus ke Joddy

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved