Coba Electrifying Lifestyle Bersama Bupati Lahat

Gaya hidup kekinian era digital dengan Electrifying Lifestyle mulai diperkenalkan oleh PLN UP3 Lahat kepada masyarakat Kabupaten Lahat.

Editor: Vanda Rosetiati
DOK PLN
Bupati Lahat, Cik Ujang memasak dengan menggunakan kompor induksi. 

Menikmati masak dengan Kompor Induksi dan Berkendaraan dengan Mobil Listrik, Cik Ujang Mengapresiasi Gaya Hidup Masa Kini

TRIBUNSUMSEL.COM - Gaya hidup kekinian era digital dengan peralatan serba listrik yang lebih ramah lingkungan atau dikenal dengan Electrifying Lifestyle mulai diperkenalkan oleh PLN UP3 Lahat kepada masyarakat Kabupaten Lahat. Hal ini mendapat dukungan dari Bupati Lahat, Cik Ujang, yang turut melakukan ujicoba kendaraan listrik serta memasak dengan menggunakan kompor induksi.

Bertempat di Kantor Pemerintah Kabupaten Lahat, Cik Ujang secara langsung mencoba memasak menggunakan kompor induksi yang hasilnya dinikmati bersama jajaran pemkab (27/01). Tidak hanya itu, Cik Ujang juga turut mencoba mengendarai mobil listrik berkeliling Kabupaten Lahat sembari menyapa masyarakat diiringi oleh Setda Lahat yang menggunakan motor listrik bersama rombongan.

Pada kesempatan tersebut, Cik Ujang menyampaikan kesannya menggunakan mobil listrik.

“Secara umum mobil ini sama seperti mobil biasa, tapi dia tidak ada bunyi waktu berjalan. Selain itu, penggunaan mobil listrik ini menghemat energi dan mengurangi polusi” kesannya.

Manager Bagian Pemasaran UP3 Lahat, Martua Dalimunte mengungkapkan bahwa kendaraan listrik saat ini sudah canggih bersaing dengan kendaraan konvensional.

“Mobil dan motor listrik sekarang sudah canggih. Untuk jarak tempuh 350 km selisih hemat nya mobil listrik bisa mencapai 300rb hingga 400rb dibandingkan kendaraan BBM. Untuk motor listrik, kecepatan dan ketangguhannya juga tidak diragukan,” ungkap Martua.

Sejalan dengan program pemerintah terkait Percepatan Program Kendaraan Bermotot Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) untuk Transportasi Jalan, PLN berharap animo masyarakat terhadap penggunaan energi listrik dalam kehidupan sehari-hari dapat meningkat.

Selain untuk mendukung upaya pengurangan polusi, penggunaan kendaraan listrik juga dapat menurunkan penggunaan fossil yang semakin lama semakin menipis hingga pada akhirnya dapat meningkatkan ketahanan energi nasional.

Baca berita lainnya langsung dari google news

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved