Mafia Wasit
PSSI Ingin Berantas Mafia Wasit Usai Gugat Mata Najwa Gegara Pengakuan Wasit Mr Y
PSSI Ingin Berantas Mafia Wasit Usai Gugat Mata Najwa Gegara Pengakuan Wasit Mr Y
TRIBUNSUMSEL.COM - Kinerja wasit yang bertugas di Liga 1 dan Liga 2 Indonesia tengah disorot.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menegaskan komitmennya untuk memberantas mafia wasit di Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Kinerja wasit Indonesia memang tengah menjadi sorotan dalam beberapa waktu belakangan.
Apalagi setelah adanya pengakuan dari seorang wasit Liga 1 yang menyatakan ikut terlibat dalam skandal pengaturan skor di dua pertandingan Liga 1 2021-2022.
Pengakuan dari wasit yang disebut “Mr.Y” ini diberikan pada acara yang dipandu oleh jurnalis Najwa Shihab.
Adapun pengakuan wasit itu diberikan di program Mata Najwa pada episode “PSSI Bisa Apa Jilid 6:Lagi-Lagi Begini”, Rabu (3/11/2021).
Setelah episode itu mulai ramai dibicarakan, PSSI sempat berkomunikasi dengan Mata Najwa untuk mengetahui identitas sosok wasit tersebut.
Namun, Mata Najwa menolak memberitahukan identitas Mr. Y sehingga PSSI melalui Ketua Komite Wasit, Ahmad Riyadh, berencana menempuh jalur hukum.
Pada saat itu, Mata Najwa yang merupakan institusi pers yang diakui Dewan Pers menerapkan "hak tolak".
Kendati demikian, kini, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menegaskan akan memberantas wasit yang bertindak “nakal” ketika mengawal pertandingan Liga 1.
Hal itu disampaikan Mochamad Iriawan ketika memberikan pengarahan serta bersilaturahmi dengan wasit dan asisten wasit Liga 1 di Hotel Swissbell, Solo, Rabu (17/11/2021) malam.
