Berita Selebriti
Nikita Mirzani Sedih Tahu Kabar Duka Neneng Anjarwati Meninggal Karena Covid-19, Ingat Alm. sang Ibu
Tapi sepertinya kabar duka Neneng Anjarwati meninggal baru diketahui Nikita Mirzani, ia pun mengunggah ucapan duka
TRIBUNSUMSEL.COM - Nikita Mirzani sepertinya baru mengetahui bahwa pedangdut Neneng Anjarwati meninggal dunia.
Pedangdut yang lekat dengan imej rocker tersebut meninggal dunia karena covid-19, Rabu (14/7/2021) kemarin.
Tapi sepertinya kabar duka Neneng Anjarwati meninggal baru diketahui Nikita Mirzani.
Ia pun mengunggah ucapan duka atas meninggalnya Neneng Anjarwati melansir dari story instagramnya, Kamis (15/7/2021).
Nikita Mirzani membagikan foto capture postingan Nenen Anjarwati di instagram, Januari 2020 silam.
Di foto terlihat Nikita mencium pipi Neneng Anjarwati kala itu.
Di caption, Neneng Anjarwati pun memberikan dukungan kepada Nikita yang tengah ditimpa masalah saat itu.
" teruslah berjuang 'Niki sayang', ..
Yakin ini ujian untukmu dan semua akan indah pada saatnya..
Kita semua mendukungmu, Indonesia juga pasti mendukungmu, kita semua berdoa untukmu... We lv you niki sayang", kata Neneng Anjarwati kala itu.
Tapi itu foto itu tinggalah kenangan.
Neneng Anjarwati yang ternyata idola Nikita Mirzani sejak kecil sudah meninggal dunia.
Meninggalnya Neneng Anjarwati juga mengingatkan Nikita akan sosok ibunya yang juga penggemar berat Neneng Anjarwati.
" innalillahi wa inna ilaihi rojiun,
Selamat jalan tante, idola almarhumah Mama aku dan aku dari kecil.
Sekarang almarhumah mama bisa ketemu bareng idolanya di surga" ungkap Nikita Mirzani.
Neneng Anjarwati dimakamkan dengan protokol Covid
Penyebab pedangdut Neneng Anjarwati diungkap anak kandungnya.
Putra Neneng Anjarwati, Daviz Anugrah sebut sang ibu meninggal setelah terpapar Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Daviz ketika ditemui di kediamannya, di kawasan Munjul, Jakarta Timur, Rabu siang.
"Mama meninggal karena covid-19 tadi malam 00.20 WIB," kata Daviz Anugrah.
Daviz menyampaikan, jenazah ibundanya, Neneng Anjarwati sudah dimakamkan di TPU Bambu Apus, Jakarta Timur.
"Dimakamkan dengan protokol covid-19," ucapnya.
Daviz menyebut kalau Neneng Anjarwati meninggal di RS di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, setelah dua minggu menjalani perawatan intensif.
"Tepat hari ini dua minggu. Kalau masih positif atau enggak, kurang tahu karena kakak yang tahu. Cuma dimakamin pakai protokol covid," ujar Daviz Anugrah.
Elvy Sukaesih Berduka
Neneng Anjarwati dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (14/7/2021) dini hari.
Kabar Neneng Anjarwati meninggal juga diinformasikan oleh Ratu Dangdut Indonesia, Elvy Sukaesih.
Melalui akun Instagramnya, Elvy menuliskan kalimat duka setelah dirinya mendengar kabar Neneng meninggal dunia.
Sampai saat ini belum diketahui lebih lanjut penyebab kematian sang diva dangdut tersebut.
Anak sulung Neneng, Ria, mengonfirmasi kepergian sang ibu pada Rabu dini hari.
"Iya benar tadi pagi jam 02.00 WIB. Kalau penyebabnya (meninggal) saya belum bisa jelaskan," kata Ria.
Profil Singkat Neneng Anjarwati
Diketahui, nama Neneng Anjarwati mulai dikenal khalayak ramai setelah ia merilis lagu berjudul Teras Biru di tahun 1990.
Namun yang cukup terkenal yang pernah dibawakan Neneng yakni berjudul Madu Merah.
Dalam segi penampilan, Neneng yang dijuluki sebagai Ratu House Dangdut kerap tampil nyentrik dengan mengenakan kacamata hitam.
Neneng mengaku pernah menyiapkan lagu khusus untuk penyanyi dangdut Lesti Kejora.
Hal itu lantas mendapat perhatian dari warganet.
Pasalnya, lagu yang disiapkan Neneng untuk Lesti merupakan lagu cinta yang menurutnya sangat cocok untuk Lesti.
Tulis pesan mendalam
Setelah kabar duka menyeruak, pesan terakhir yang dituliskan oleh Neneng Anjarwati pun mendapat sorotan dari warganet.
Dalam pesan tersebut, Neneng menuliskan kenginannya sebelum meninggal dunia.
Dirinya meminta Tuhan agar tak mengambil nyawanya sebelum dirinya melihat cucunya menikah.
Hal itu diungkapkannya dalam akun Instagram miliknya, @nenenganjarwati13_real.
"Tuhan...jangan ambil saya dulu...Sebelum saya liat cucu, si tengah kawin dan di bontot pake seragam AL," tulisnya pada 5 Juli 2021.
Unggahan tersebut pun langsung banjir komentar dari penggemar yang mengaminkan kalimat Neneng.
Mereka pun banyak berdoa agar Neneng diberikan umur yang panjang dan kesehatan.
Kini banyak warganet yang kembali menuliskan komentar duka di akun Instagramnya tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/nikita-mirzani-berduka-atas-kabar-meninggalnya-neneng-anjarwati.jpg)