Hendra Bawa Pulang Mobil Yaris Undian Tabungan Pesirah Bank SumselBabel
Hendra Rama tidak menduga jika dirinya memenangkan Grand Prize Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Cabang Utama Kapten A Rivai
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Hendra Rama tidak menduga jika dirinya memenangkan Grand Prize Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Cabang Utama Kapten A Rivai berupa 1 unit mobil Toyota Yaris
Puluhan tahun menjadi nasabah, Hendra mengaku baru kali ini memenangkan hadiah dan langsung hadiah utama.
Hendra mengatakan hadiah mobil ini nantinya akan digunakan sendiri untuk keperluan keluarga karena sayang kalau mau dijual sebab memiliki kenangan mendalam.
"Tidak ada mimpi semalam, tahu saja ada undian BSB hari ini jadi iseng mentah siapa tahu menang dan alhamdulilah tadi ditelpon disuruh datang dan benar menang," ujar ASN Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Palembang itu di sela undian, Kamis (8/4/2021).
Sementara itu, Kepala Cabang BSB Kapten A. Rivai, Faisal Fahrurozi mengatakan, BSB kembali mengundi hadiah tabungan Pesirah periode 2020 untuk tiga cabang utama yakni A Rivai, Jakabaring dan Cabang Palembang dengan total puluhan hadiah terdiri dari 3 unit mobil Toyota Yaris, 16 motor Honda Vario, 8 televisi LED merk Samsung, 8 laptop merk Lenovo dan 8 lemari es 2 pintu.
Faisal mengatakan, undian ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar BSB sebagai apresiasi pada nasabah setianya yang telah mempercayakan penempatan dananya pada bank pembangunan daerah tersebut.
Faisal mengatakan undian ini juga memberikan kesempatan menang lebih banyak pada nasabah karena digelar per cabang dan hanya pada tingkat daerah saja bukan seperti bank lain per wilayah kerja atau hanya tingkat nasional saja.
Mekanisme undian juga mudah dengan menabung di tabungan Pesirah dengan saldo minimal Rp 300 ribu sudah bisa mengikuti undian ini berkesempatan membawa pulang hadiahnya. Setiap saldo Rp 100 ribu akan mendapat satu poin undian, dan berlaku kelipatan.
"Semakin banyak saldo tabungan maka kesempatan menang juga semakin terbuka luas," ujarnya.
Tabungan Pesirah mampu mendongkrak Dana Pihak Ketiga (DPK) cukup tinggi karena hadiah undiannya juga banyak. Saat ini nasabah Pesirah mencapai 10 ribu rekening di tiga cabang dengan total dana yang mencapai triliunan yang didukung perkembangan teknologi perbankan yang mengakomodir produk tabungan Pesirah.
Sepanjang tahun 2020 BSB mencatatkan kinerja positif, meski dihadapkan pada situasi pandemi Covid-19.
"Kami mengharapkan agar nasabah yang ada tetap menjadikan BSB sebagai pilihan perbankan terpercaya mereka, apalagi BSB merupakan bank milik daerah sehingga eksistensi bank ini sebagai agen perubahan dan
Pembangunan daerah dapat terus berjalan dengan baik," tutupnya.(tnf)
Ikatan Cinta 18 April 2021, Al Buat Andin Nangis Tanya Alasan Mau Dinikahi, Elsa Diambang Kehancuran |
![]() |
---|
Tetangga Kaget, Ini Sosok JT Pelaku Penganiayaan Perawat, Rajin Beri Santunan |
![]() |
---|
Biodata Profil Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi ke-26, Menistakan Agama Islam, Jadi Orang Paling Diburu |
![]() |
---|
Adiguna Sutowo Mertua Dian Sastro Dikabarkan Meninggal Dunia |
![]() |
---|
Penyebab Adiguna Sutowo Meninggal Dunia, Mertua Dian Sastro Berpulang, Dimakamkan Siang Ini |
![]() |
---|