Keutamaan Surat Al Ghasyiyah
Bacaan dan Keutamaan Surat Al-Ghasyiyah (Juz Amma) Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Artinya
Surat Al-Ghasyiyah memiliki beberapa keutamaan, salah satunya seperti yang diriwayatkan dalam hadist riwayat muslim berikut:
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Bacaan dan Keutamaan Surat Al-Ghasyiyah (Juz Amma) Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Artinya.
Surat Al-Ghasyiyah merupakan surat Al-Quran yang ke-88 dan terdiri dari 26 ayat.
Surat ini termasuk dalam golongan surat Makkiyah dan termasuk dalam salah satu Juz Amma (Jus ke-30).
Surat Al-Ghasyiyah memiliki beberapa keutamaan, salah satunya seperti yang diriwayatkan dalam hadist riwayat muslim berikut:
“Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa membaca di dalam shalat dua hari raya dan shalat Jum’at dengan: Sabbihisma Rabbikal a’la dan Hal ataaka haditsul ghasyiyah”. (HR Muslim no. 878)
Rasulullah saw membaca surat Al-Gasyiyah dalam sholat idul fitri, idul adha dan sholat jumat.
Al-Ghasyiyah berarti Hari Pembalasan yang diambil dari ayat pertama pada surat ini dan berisi mengenai informasi hari setelah kiamat.
Pada surat ini diinformasikan bahwa orang yang banyak berbuat dosa akan tertunduk hina sedangkan yang berusaha selalu taat kepada Allah swt akan berseri-seri.
Dari salah satu surat yang terdapat dalam juz amma ini kita bisa belajar mengenai hari akhir sehingga menghindari perbuatan dosa dan selalu berusaha untuk taat.
Berikut Bacaan Surat Al-Ghasyiyah (Juz Amma) Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya:
Surat Al-Gasyiyah
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Bismillaahirrahmaanirrahiim
Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang
هَلْ اَتٰىكَ حَدِيْثُ الْغَاشِيَةِۗ
hal atāka ḥadīṡul-gāsyiyah
1. Sudahkah sampai kepadamu berita tentang (hari Kiamat)?
وُجُوْهٌ يَّوْمَىِٕذٍ خَاشِعَةٌ ۙ
wujụhuy yauma`iżin khāsyi'ah
2. Pada hari itu banyak wajah yang tertunduk terhina,