Profil Pro Player PUBG Mobile
Profil dan Biodata Profesional Player Bigetron Red Alien, BTR Zuxxy
Profil dan Biodata dari Profesional Player Bigetron Red Alien, BTR Zuxxy. Ia membawa Bigetron menjuarai sejumlah turnamen bergengsi
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG- Profil dan Biodata Profesional Player Bigetron Red Alien, BTR Zuxxy.
Indonesia punya Profesional Game handal, yang bermain di divisi PUBG Mobile, yakni Bigetron Zuxxy.
Seluruh gamer tanah air sudah tentu mengenal Zuxxy, yang membawa Bigetron Red Alien menjuarai Turnamen Internasional PUBG Mobile World League 2020 Season 0: East.
Paling anyar, BTR Zuxxy membawa tim Bigetron Red Alien finish di posisi 2 dalam turnamen bergengsi PUBG Mobile Global Championship Season 0: League, dan posisi ke 5 di fase Final PMGC Season 0.
Profil BTR Zuxxy.
Pemilik nickname BTR_Zuxxy memiliki nama lengkap Made Bagas Pramudita yang berasal dari Provinsi Bali.
Rooster berusia 17 tahun ini mempunyai kembaran, yakni Made Bagus Prabaswara yang juga memperkuat tim Bigetron Red Alien.
Made Bagas (Zuxxy) dan Made Bagus (Luxxy) lahir di tanggal bulan dan tahun yang sama, hanya berbeda waktu kelahiran saja.
Duet Zuxxy bersama saudara kembarnya Luxxy, berhasil menjelma jadi duo mematikan di skuad Bigetron Red Alian dan sangat disegani oleh Profesional Player PUBG Mobile lainnya.
Inilah Biodata Bigetron Zuxxy alias Made Bagas Pramudita.
Nama Lengkap : Made Bagas Pramudita
Tempat Tanggal Lahir : Bali 31 Mei 2003
Zodiak : Gemini
Profesi : Profesional Player PUBG Mobile
Tim : Bigetron Esports (Red Alien)
Posisi : Scout, In Game Leader (IGL)
Nickname : BTR_Zuxxy
Saudara : Made Bagus Prabaswara
Orang Tua : Ketut (Ayah)
Media Sosial : @bagas_zuxxy (Twitter) BTR Zuxxy (Facebok) bagas_zuxxy (Instagram) Zuxxy Gaming (Youtube)
Berikut ini daftar Achievement yang diraih BTR Zuxxy alias Made Bagas Pramudita bersama Bigetron Red Alien.
PUBG Mobile Global Championship Season 0: Final posisi ke-5
PUBG Mobile Global Championship Season 0: League posisi ke-2
PUBG Mobile Pro League Fall Split 2020: Southeast Asia posisi ke- 1
PUBG Mobile Pro League Fall Split 2020: Indonesia Finals posisi ke-10
PUBG Mobile Pro League Fall Split 2020: Indonesia League posisi ke-1
PUBG Mobile Pro League Fall Split 2020: Southeast Asia Four Countries Battle posisi ke- 3
PUBG Mobile World League 2020 - Season 0: East posisi ke-1
PUBG Mobile Pro League Spring Split 2020: Southeast Asia posisi ke-2
PUBG Mobile Pro League Spring Split 2020: Indonesia Finals posisi ke-1
PUBG Mobile Pro League Spring Split 2020: Indonesia League posisi ke-1
Dunia Games League 2020 posisi ke-2
Dunia Games League 2020: DG Pro League posisi ke-1
CIMB NIAGA XTRA XPO Championship posisi ke-5
Baca juga..
• Biodata dan Profil BTR Alicee, Player PUBG Mobile Cantik yang Perkuat Bigetron dan Belletron
• Biodata Microboy, Player PUBG Mobile Bigetron Red Alien Lengkap Dengan Sederet Prestasinya
• Biodata dan Profil Angie Marcheria Brand Ambassador (BA) Bigetron Esports, Si Cantik Hobi Game
BTR Zuxxy
Biodata BTR Zuxxy
Profil BTR Zuxxy
Nama Asli BTR Zuxxy
Bigetron Esports
Bigetron Red Alien
Made Bagas Pramudita
Player PUBG Mobile Indonesia
Tingkah Ibrahim Jalal Ad Din Rumi Antar Arya Saloka Balik Syuting, Putri Anne : Jangan Percaya |
![]() |
---|
Cerita Reino Barack Saat Jomblo Rela Rogoh Uang Puluhan Juta Demi Bisa Dekat dengan Syahrini |
![]() |
---|
Bungkam Meilia Lau, Terbongkar Fakta Nadya Arifta Bukan Karyawan Felicia Tissue, Reaksi Kaesang |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Bupati OKU Kuryana Azis Meninggal Dunia Usai 11 Hari Dilantik, Sempat Isolasi Mandiri |
![]() |
---|
Akhirnya Sadar yang Dilawannya Anak Presiden, Meilia Ibu Felicia Akhirnya Lembek, Takut Terciduk |
![]() |
---|