Liga Inggris
Alamaaak Liverpool Mandul!
Ada apa dengan skuad Liverpool? Empat laga terakhir, hanya sebutir gol yang mampu dicetak anak asuh Jurgen Klopp itu.
Alamaaak LIverpool Mandul!
Liga Inggris
TRIBUNSUMSEL.COM--Ada apa dengan skuad Liverpool? Empat laga terakhir, hanya sebutir gol yang mampu dicetak anak asuh Jurgen Klopp itu. Dan mereka tidak pernah menag sekalipun. Mereka sedang mandul! Klopp kibarkan bendera puti tanda menyerah?
Lihat saja pada laga terakhir mereka di Anfield Stadium, Minggu (17/1/2021) malam, The Reds hanya mampu berain imbang kaca mata dengan tamunya, Manchester United.
Akibatnya, posisi Liverpool turun ke peringkat empat klasemen sementara Liga Inggris. Mohammad Sala dkk ketinggalan 4 poin dengan Setan Merah yang makin kokoh di puncak klasemen.
The Reds ini hanya selisih tipis 1 poin dari dua tim di atasnya Leicester dan Manchester City yang sama-sama mengoleksi 35 poin.
Hasil tidak memuaskan ini, membuat Liverpool mencatak tidak pernah menang sekalipun dalam 4 laga terakhir.
Liverpool menelah kekalahan atas Southampton (1-0) dan dan tiga hasil imbang beruntun lawan West Brom (1-1), Newcastle (0-0), Manchester United (0-0).
Apa yang terjadi dengan skuad Klopp?
Pelatih asal Jerman itu mengaku tidak mengerti bagaimana anggapan setiap orang terkait penampilan Liverpool dalam beberapa laga terakhir.Namun dia lebih menyalahkan kondisi skuad tim yang sedang tidak dalam kondisi normal. klopp menyebut faktor utama adalah cedera pemain.
Maklum saja, ketika The Reds mengawali musim ini dengan para pemain andalan yang tidak dalam kondisi prima. Terutama di lini pertahanan yang paling rapuh. Sebut saja cedera panjang yang dialami Virgil Van Dijk hingga rekan duet Joel Matip juga menyusul masuk ruang perawatan.
"Sejujurnya, saya tidak bisa memutuskan bagaimana Anda melihatnya. Saya tidak tahu dan saya tidak dapat memutuskan bagaimana orang melihatnya.
"Saya tahu bahwa penggemar sepak bola pada umumnya bukanlah spesies yang paling sabar di planet ini, jadi mereka ingin memenangkan setiap pertandingan sepak bola.
"Saya tidak terlalu berbeda dengan itu tetapi saya cukup lama dalam bisnis ini untuk mengetahui bahwa Anda harus melalui masa-masa yang lebih sulit juga," kata Jurgen Klopp dikutip dari laman Liverpool.
"Ini bukan yang tersulit dalam hidup saya - bahkan tidak mendekati itu. Jadi itu hanya situasi di mana kami bermain sepak bola dan mengalami cedera.
"Masih banyak pemain mengalami cedera tetapi terbiasa dengan cedera yang kami alami dalam jangka panjang dan sekarang belum semua kembali," tambahnya.
Pelatih asal Jerman ini pun seakan mengibarkan bendera putih terhadap perburuan gelar musim ini.
Ia justru menjelaskan hal yang paling penting bagi timnya adalah perjuangan setiap pemain dalam melakoni pertandingan.
Para pemain Liverpool pun dinilai sudah menunjukan perjuangannya dalam setiap pertandingan yang mereka lakoni, termasuk laga imbang tanpa gol dengan MU.
"Ini bukan tentang, 'Jika kita tidak menjadi juara, itu tidak menyenangkan lagi.' Tidak seperti itu. Kami hanya berjuang untuk segalanya dan saya melihatnya lagi malam ini," ucap Klopp.
"Itu semua yang saya butuhkan. Kami memiliki mereka dan kami berada di tengah-tengah sekelompok tim yang berjuang untuk tempat ini dan itulah yang harus kami lakukan.
Hasil Liga Inggris Tadi Malam:
Sheffield United 1-3 Tottenham Hotspur
Liverpool 1-1 Manchester United
Manchester City 4-0 Crystal Palace
Klasemen Liga Inggris:
Standings provided by SofaScore LiveScore
===
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Liga Inggris: Klopp Bicara Situasi Liverpool Usai Diimbangi MU, Kibarkan Bendera Putih?
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/sedang-mandul.jpg)