Berita Selebriti

Jadi Istri Kedua Kiwil, Eva Belisima Singgung Soal Rohimah Usai Ditanya Hal Menohok Ini oleh Netizen

Kisah rumah tangga komedian Kiwil terus jadi perbincangan publik media sosial.Setelah sang komedian kembali berpoligami dengan menikahi siri seorang

Editor: Moch Krisna
YouTube TRANS TV Official
Rohimah, Kiwil dan Eva Belisima 

Tak ingin berbagai opini terus berkembang, Eva Belisima pun memberikan jawaban yang terkesan perhatian dengan Rohimah.

Hal itu terungkap dari laman Instagram pribadi Eva Belisima, @evabelisima_official, Selasa (29/12/2020).

Wanita yang berprofesi sebagai pengusaha itu mengunggah tangkapan layar direct message dari seorang warganet.

Seorang warganet tersebut bertanya soal pernikahan Eva Belisima dengan Kiwil.

"Kak maaf emang beneran nikah sama Kiwil?

Kok jarang jalan sama Kiwil, pengantin baru kan harusnya nempel terus kayak perangko," tulis seorang warganet.

Mendapat pertanyaan tersebut, Eva Belisima pun memberikan jawaban.

Eva Belisima mengaku jarang pamer foto mesra lantaran adanya istri lain yakni Rohimah yang masih membutuhkan Kiwil.

Tak hanya itu, ia juga sadar bahwa Rohimah dan anak-anaknya memiliki hak.

"Kan Kiwil bukan milik aku doang babe,

Dia milik istrinya juga anak-anaknya juga,

Bahkan milik pemirsa juga kalau lagi sibuk syuting, hehe," tulis Eva Belisima.

Nampak puas dengan jawaban Eva Belisima, warganet tersebut langsung mendoakan pernikahannya.

"Oke deh ka semoga langgeng," tulis warganet.

"Thx yaa," balas Eva Belisima.

Sumber: Gridgames.id
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved