Butuh Info BPJS Kesehatan? Chat ke CHIKA Saja
BPJS Kesehatan kini memberikan kemudahan bagi peserta JKN-KIS dengan menghadirkan Chat Assistant JKN (CHIKA) yaitu kanal pemberian informasi
TRIBUNSUMSEL.COM - BPJS Kesehatan kini memberikan kemudahan bagi peserta JKN-KIS dengan menghadirkan Chat Assistant JKN (CHIKA) yaitu kanal pemberian informasi bagi calon peserta dan peserta JKN-KIS yang dapat diakses secara mandiri tanpa perlu datang ke kantor BPJS Kesehatan.
CHIKA merupakan layanan dalam bentuk chatbot, atau layanan informasi yang secara otomatis direspon oleh sistem.
Melalui CHIKA ini, peserta JKN–KIS dapat mengakses pelayanan untuk cek status peserta, cek tagihan, registrasi peserta, perubahan data fasilitas kesehatan, maupun informasi letak fasilitas kesehatan atau kantor BPJS Kesehatan terdekat.
"CHIKA dapat diakses melalui Facebook Messenger di akun BPJSKesehatanRI, melalui aplikasi Telegram di https://t.me/BPJSKes_bot, atau melalui WhatsApp di nomor 08118750400,” kata Kepala Cabang Prabumulih Yunita Ibnu, Rabu (25/11).
Yunita mengatakan BPJS Kesehatan selalu mendukung anjuran dan instruksi pemerintah guna mencegah penularan dan melawan Covid-19.
“Aplikasi CHIKA ini juga sangat cocok untuk kaum millenial yang rata-rata bermain di media sosial. Dengan adanya kanal-kanal pelayanan yang telah disediakan oleh BPJS Kesehatan, diharapkan peserta JKN-KIS dapat melakukan pelayanan secara mandiri tanpa harus datang ke kantor BPJS Kesehatan,” kata Yunita.
Keunggulan fitur CHIKA dan Voice Interactive JKN (Vika) ini telah dirasakan oleh Topik (36) sebagai salah satu peserta JKN-KIS.
Menurutnya, fitur ini memberikan beragam kemudahan dan sangat membantu peserta JKN-KIS untuk cepat memahami Program JKN-KIS melalui penjelasan dan fitur yang ada.
“Kemarin ada teman yang menyarankan untuk menggunakan metode obrolan di aplikasi WhatsApp ini. Sudah dicoba dan cara penggunaanya juga gampang sekali. Benar-benar praktis. Hanya bermodalkan fitur chatting WhatsApp banyak menu yang bisa kita gunakan,” ujarnya
Menurut Topik, layanan CHIKA ini mudah sekali dimengerti, tidak susah dan yang terpenting di sini pasti bisa digunakan masyarakat karena gampang dan responnya sangat cepat.
Topik melanjutkan bahwa ia sudah menggunakan CHIKA untuk cek tagihan, karena terkadang ia lupa apakah sudah dibayar atau belum tagihannya.
“Praktis sekali menggunakannya, tinggal kirim pesan saja kemudian bot nanti akan memberi instruksi untuk kita ikuti,” ujarnya.
BPJS Kesehatan
Inilah Sosok Ari Pratama Selebgram Makassar yang Tewas Dibunuh Pacarnya Sendiri, Sakit Hati |
![]() |
---|
Breaking News: Jelang KLB Demokrat, 3 DPC Demokrat di Sumsel 'Menghilang', Pagaralam OI dan Muba |
![]() |
---|
Mantan Pegawai BCA yang Salah Transfer Rp 51 Juta Akhirnya Buka Suara, Dia Janji-janji Terus |
![]() |
---|
Ustad Opat Sudah di Lokasi KLB Demokrat yang Ingin Lengserkan AHY : Ribuan Kader Sudah Datang |
![]() |
---|
Meski Moeldoko Tak Hadir, Berikut Daftar DPD yang Dukung Moeldoko Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat |
![]() |
---|