Berita Kriminal Pagaralam
Room Karaoke Berdarah, Usai Suami Bunuh Selingkuhan Istri, Kini 2 Pemuda Rebutan Pemandu Lagu
Kejadian pembunuhan ini terjadi di kawasan Pasar Dempo Permai, Kecamatan Pagaralam Utara, Kota Pagaralam Pada Kamis (26/11/2020) dinihari.
TRIBUNSUMSEL.COM, PAGARALAM - Hanya dalam waktu 3 hari, 2 kasus pembunuhan terjadi di room karaoke.
Rabu, (25/11/2020) seorang pria di Kota Prabumulih, Sumatera Selatan tewas dibunuh oleh suami wanita selingkuhannya.
Terbaru, di Pagaralam seorang pemuda tewas setelah ribut perkara wanita pemandu lagu.
Priaa naas itu adalah Yogi, pemuda asal Kota Pagaralam yang tewas dengan luka tusuk di bagian dada kirinya.
Yogi tewas diduga akibat ditusuk oleh Okta, warga Kabupaten Lahat.
Kejadian pembunuhan ini terjadi di kawasan Pasar Dempo Permai, Kecamatan Pagaralam Utara, Kota Pagaralam Pada Kamis (26/11/2020) dinihari.
Korban tewas bersimbah darah dengan luka tikaman di bagian dada kirinya.
Bahkan dari olah TKP, gagang pisau yang dihujamkan ke dada korban patah.
Hal ini diduga karena pelaku dengan keras menghujamkan pisau ke dada korban.
Peristiwa pembunuhan ini diduga kuat dipicu adanya perebutan perempuan pemandu lagu di lokasi karaokean.