Berita Kriminal
Dipaksa Belajar Hingga Pukul 10 Malam, Seorang Bocah Tikam Ibunya Sampai Tewas
Dipaksa Belajar Hingga Pukul 10 Malam, Seorang Bocah Tikam Ibunya Sampai Tewas
"Kami mengenal ibu Li. Dia keluar dari pekerjaannya, menghabiskan waktu untuk merawat anak-anaknya. Banyak dari kita juga keluar dari pekerjaan dan fokus untuk anak-anak," ucap seorang orangtua di kelas Li.
Di mata teman-temannya, Li adalah murid yang memiliki kepribadian baik, taat dan sopan.
Dia selalu menaati guru dan akrab dengan teman-temannya.
Namun menurut guru, Li agak sulit dalam mengontrol emosi.
Sementara itu menurut penjelasan Li, ibunya memang sulit ketika berurusan dengan pendidikan anak-anaknya.
Pada malam kejadian, Li mengaku ibunya mengancam dengan pisau.
Li mencoba melindungi diri, lalu tak sengaja menikam ibunya.
Setelah itu dia melarikan diri.
Orangtua di kelas Li menyebut jika kedua orangtua Li merupakan orang yang berpendidikan, dan berpikir hanya pendidikan yang bisa membuat masa depan anaknya cerah. Dan itulah sebabnya orangtua Li keras padanya. (sal/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di tribun-medan dengan judul Anak Laki-laki Tikam Ibunya sampai Mati Karena Dipaksa Belajar Sampai Jam 10 Malam