Berita Lubuklinggau
Bunga Bangkai Mekar di Lereng Bukit Sulap Lubuklinggau, Ditemukan Warga saat Sedang Jogging
Kelopak bunga dengan warna merah keunguan dihiasi dengan putik berwarna kuning dan bagian atasnya berwarna merah hati ini pertama kali ditemukan oleh
Penulis: Eko Hepronis | Editor: Weni Wahyuny
Laporan wartawan Tribunsumsel.com, Eko Hepronis
TRIBUNSUMSEL.COM, LUBUKLINGGAU - Bunga bangkai kembali mekar di lereng Bukit Sulap, RT 10, Kelurahan Ulak Surung, Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau.
Bunga dengan ciri khas aroma sangat menyengat ini mekar berjarak 500 meter dari rumah warga atau lebih dekat pemakaman orang Tionghoa.
Kelopak bunga dengan warna merah keunguan dihiasi dengan putik berwarna kuning dan bagian atasnya berwarna merah hati ini pertama kali ditemukan oleh Febri warga setempat.
Febri mengatakan menemukan bunga itu awalnya tidak sengaja saat jogging bersama anak dan istrinya di Lereng Bukit Sulap, saat dalam perjalanan ia melihat bunga tersebut belum keadaan mekar.
"Saat sedang jalan kami melihat bunga itu, kemudian kami langsung bersihkan supaya bisa dikunjungi dan mekar dengan baik," ungkapnya pada Tribunsumsel.com, Senin (7/9/2020).
Ia mengatakan, saat awal menemukan bunga tersebut tiga hari kemudian belum mekar, saat ini bunga tersebut sudah mekar bahkan diprediksi agar mekar sempurna.
"Untuk sekarang ukurannnya baru 35 Cm, kalau mekar sempurna nanti bisa mencapai 45 Cm, untuk tingginya bisa mencapai 55 Cm," ujarnya.
Ia menyampaikan, jika lereng Bukit Sulap memang endemik Bunga Bangkai dan sudah beberapa kali warga sekitar sering mekar di lereng Bukit Sulap.
"Sudah sering mekar di tempat ini, biasanya dua tiga bulan kemudian ada lagi bunga bangkai mekar lagi ditempat ini, tapi lokasinya pindah-pindah," katanya.
Ia pun berharap, agar pengunjung yang datang ke objek wisata Bukit Sulap selalu menjaganya, supaya saat mekar sempurna bisa disaksikan dalam waktu yang lama.
"Kita minta jangan dirusak supaya bisa mekar sempurna, supaya banyak warga melihat bunga ini, kalau ada yang mau kesini kami siap mengantarnya," paparnya. (Joy)
Jumlah TPS Pemilu 2024 di Lubuklinggau Bertambah 30 Jadi 643, Rincian per Kecamatan |
![]() |
---|
Tilang Manual Diberlakukan Lagi, Polres Tambah 3 Titik Kamera ETLE di Lubuklinggau |
![]() |
---|
Sudah Ada Tiga Nama, Sekda Kota Lubuklinggau Baru Ditentukan Selasa Mendatang |
![]() |
---|
Ibu dan Anak Penadah Motor Bodong di Lubuklinggau Ditangkap Polisi, BB 5 Motor Honda Beat |
![]() |
---|
Abu Jari Warga Tugu Mulyo Musi Rawas Dilaporkan Hilang, Helm Ditemukan di Irigasi Lubuklinggau |
![]() |
---|