Berita Palembang
Janda di Palembang Ini Laporkan Teman Pria Baru Dikenal Sehari ke Polisi, Ini Perkaranya
Seorang janda anak tiga di kota Palembang bernama Feby Yanti (30 tahun), melaporkan Agus, teman prianya yang baru dikenal satu hari
Penulis: Pahmi Ramadan | Editor: Wawan Perdana
Tribun Sumsel/ Pahmi
Feby menggunakan kaos hitam (kiri) bersama temannya mendatangi SPKT Polrestabes Palembang untuk membuat laporan polisi, Minggu (19/7/2020)
"Saya sempat menunggu di rumah siapa tau pelaku datang, namun karena batang hidungnya tidak kelihatan lantas saya memutuskan melaporkan dia ke polisi," bebernya.
Korban berharap motor temannya ditemukan.
"Saya berharap pelaku tertangkap dan bertanggungjawab atas apa yang diperbuatnya, karena itu motor teman saya," tutupnya.
Akibat kejadian tersebut korban kehilangan satu unit sepeda motor Mio Im3 milik temannya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Nuryono melalui Kepala SPKT Polrestabes Palembang, AKP Heri membenarkan adanya laporan penggelapan satu unit sepeda motor yang dialami korban.
"Laporan sudah kita terima dan laporan polisi korban akan ditindaklanjuti oleh Unit Reskrim Polrestabes Palembang," tutupnya.