Petugas Damkar Meninggal Saat Padamkan Api di Gandus

Seorang petugas pemadam kebakaran (damkar) Pos Karang Anyar Gandus meninggal saat bertugas

Penulis: Agung Dwipayana | Editor: Moch Krisna
ISTIMEWA
Ilustrasi 
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Seorang petugas pemadam kebakaran (damkar) Pos Karang Anyar Gandus meninggal saat bertugas memadamkan kebakaran sebuah rumah di Jalan Syahyakirti, Kelurahan Karang Anyar Gandus, pada Sabtu (13/6/2020) malam sekitar pukul 20.00.
 
Informasi yang dihimpun, korban diketahui bernama Agus Setiawan (25 tahun), tewas tersetrum saat berusaha memadamkan api. 
 
Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Siti Khadijah Palembang. 
 
Jenazah korban lalu dibawa ke rumah duka di Lorong Zainal, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus.
 
Komandan Regu B Damkar Pos Karang Anyar, Ibang mengatakan, saat kejadian ada empat orang petugas damkar yang tersengat listrik.“Ada empat orang yang kesetrum. Saat warga mau nolong juga banyak kesetrum. Agus sempat ditarik oleh anggota lain, mereka juga kena. Tiga orang lepas selamat," kata Ibang, Minggu (14/6/2020).
 
Jenazah korban rencananya akan dikebumikan hari ini.
 
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved