Berita Viral
Video Warga Gelar Arisan di Tengah Wabah Corona Viral, Polisi : Otakmu Di Mana, Mati Aja Sana
Video Warga Gelar Arisan di Tengah Wabah Corona Viral, Polisi : Otakmu Di Mana, Mati Aja Sana
TRIBUNSUMSEL.COM, JEMBER - Ditengah pandemi corona seluruh masyarakat dilarang menghadiri kerumunan guna memutus rantai penyebaran virus corona di Indonesia
Namun imbauan untuk tidak berkerumun tak diindahkan masyarakat
Seperti baru-baru ini yang terjadi di Jember
Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan seorang polisi marah-marah terhadap seorang pria di Jember
• Viral di Media Sosial, 5 Transgender Cantik Thailand, Sulit Dibedakan dengan Perempuan Asli
• Ayah Tiri Habisi Nyawa Anaknya, Dipicu Korban Kerap Menangis
Video viral itu diunggah di sejumlah akun media sosial, termasuk akun Twitter juru bicara kepresidenan Fadjroel Rahman.
Dari penelusuran, ternyata polisi dalam video itu merupakan Kapolsek Kaliwates Kompol Edy Sudarto.
Edy memarahi penyelenggara arisan guru Madrasah Ibtidaiyah di Jalan Melati, Kelurahan Jember Kidul.
Kapolsek Kaliwates ini marah karena bhabinkamtibmas awalnya sudah menegur kegiatan arisan itu karena melibatkan banyak orang, Sabtu (28/3/2020).
Namun, penyelenggara tidak juga menghiraukan.
Akhirnya sejumlah polisi dan Muspika Kaliwates yang sedang melakukan penyemprotan disinfektan mendatangi acara tersebut.
Sontak, Kompol Edy geram ketika tiba dan melihat kegiatan yang ramai.
Kegiatan itu diikuti sekitar 30 orang menggunakan tenda dengan berbagai makanan yang sudah tersedia.
“Kamu kira main-main ini, kita semua semua capek Pak, kami enggak pulang, kami garda terdepan.
Kamu macam-macam ngumpulin orang, acara apa ini, malah enak-enak pesta,” ujar Edy ke salah satu penyelenggara yang hanya tertunduk.
"Otakmu di mana otakmu, atau pengen mati sendiri, mati aja sana. Bukan main-main ini, ayo bawa ke polres," ujar Edy.
