Berita Selebriti

Bertengkar dalam Mobil, Aurel Hermansyah Sampaikan Merasa Lebih Intim kepada Atta Halilintar

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar sekarang sedang menjadi sorotan banyak anak muda Indonesia.

Tribunsumsel.com/instagram
Bertengkar dalam Mobil, Aurel Hermansyah Sampaikan Merasa Lebih Intim kepada Atta Halilintar 

TRIBUNSUMSEL.COM - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar sekarang sedang menjadi sorotan banyak anak muda Indonesia.

Pasalnya cerita kedekatan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar dianggap menggemaskan karena selalu berhasil membuat baper.

Seperti yang ditampilkan pada salah satu video YouTube Atta yang memperlihatkan perhatian Loly, nama sapaan Aurel Hermansyah yang tidak segan lagi menyuapi Atta Halilintar.

Di berbagai vlog kolaborasi mereka berdua, selalu ada momen-momen kedekatan yang membuat netizen berdoa agar keinginan dua sejoli ini untuk bisa menikah muda dikabulkan.

Bagaimana tidak, pasalnya Aurel tetap cuek memberikan berbagai perhatian dan sikap manis meski Atta dianggap “terlalu dingin” dalam menyikapi perhatian-perhatian yang dicurahkan Aurel kepadanya.

Tidak hanya momen-momen manis yang membuat banyak netizen baper, momen-momen ribut pasangan muda inipun menjadi sesuatu yang menggemaskan di mata netizen.

Seperti di salah satu vlog Aurelie Hermansyah yang berjudul A DAY WITH KELUARGA CEMARA.

Di dalam vlog tersebut Atta Halilintar berjanji untuk membantu Aurel menjaga Arsyi dan Arsya ketika nonton Disney on Ice.

Namun setibanya di BSD, Aurel baru sadar bahwa kondisi tempat itu sangat ramai, bahkan ia mengibaratkan masuk lubang buaya.

“Cuman, ini tuh rame banget. Ini tuh namanya kita masuk ke lobang buaya,” ujar Aurel.

Sependapat dengan gadis cantik itu, Atta Halilintar merespon dengan enggan.

“Haduh, ini aja udah mager. Aku ngantuk nih sekarang, aku tidur aja,” timpal Atta.

Selain ribut karena kondisi BSD yang sangat ramai, Atta juga menyuruh Aurel untuk bertanggung jawab dengan membawakan tas dan kameranya.

Pasalnya, kali ini Aurel melarang kameramen Atta untuk ikut menemani mereka.

Meski tampak kesal, Atta tak bisa menutupi kepeduliannya terhadap Aurel karena ia tetap mau membantu menemani dan menjaga Arsya-Arsyi.

“Pokoknya oke aku deal, aku akan jagain bantuin kamu jaga Arsyi Arsya tapi kamu harus pegangin kamera aku,” perintah Atta.

Seperti biasa, meski Atta terkesan ketus, Aurel tetap menanggapinya dengan santai sambil tetap bergaya di depan kamera yang dipegangnya, dan berkata bahwa Atta harus memiliki kamera yang sama sepertinya.

“Makanya kamu harus punya kamera yang sekecil aku gini,” ungkapnya.

Tapi pernyataan Aurel tersebut dibantah oleh Atta karena menurutnya kamera tersebut dianggap memiliki sound yang jelek dan kurang greget.

Atas pernyataan tersebut Aurel kembali membantah Atta, bahkan meminta pendapat netizen bahwa ketika ia memegang kamera itu sendiri

“Coba gaes, lebih suka nonton aku megang sendiri kan dari pada dipegangin? Kalo dipegang ini kayak lebih intim gitu,” ujar putri pertama dari Anang Hermansyah tersebut dengan muka yang mulai sebal.

Meski keduanya terlihat sudah mulai capek dengan perdebatan di dalam mobil, diakhir video Atta Halilintar dan Aurelia Hermansyah terlihat sumringah saat menemani Arsyi dan Arsya menonton pertunjukkan yang ada.

Bahkan ada banyak komentar dari netizen yang menganggap interaksi mereka berdua tersebut sangat menggemaskan, dan lagi-lagi berharap hubungan keduanya bisa menjadi “halal”

Seperti komentar dari akun C***intha micel, yang baper dan mendoakan hubungan mereka berdua untuk segera diresmikan

“Atta Aurel  tau gak sih, kalian ber2 itu telah membuat ku BAPER,tiap hari ubek" you tube cm nyari kabar kalian , penasaran sm hubungan kalian,..,.. cepetan nikah ya,” komentarnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved