Mengaku Bekerja di Staf Direksi Pertamina, Pria Ini Sukses Tipu Wanita Cantik
Mengaku Bekerja di Staf Direksi Pertamina, Pria Ini Sukses Tipu Wanita Cantik Puluhan Juta
TRIBUNSUMSEL.COM - Mengaku Bekerja di Staf Direksi Pertamina, Pria Ini Sukses Tipu Wanita Cantik Hingga Alami Kerugian Puluhan Juta
Seorang pria bernama Mi'roj (37) menipu kekasihnya dengan mengaku sebagai direksi PT Pertamina.
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Suyudi Ario Seto mengungkap bahwa peristiwa itu bermula saat pelaku dan korban saling berkenalan pada bulan Juni 2019 lalu.
"Tersangka 1 (Mi'roj) berkenalan dengan korban melalui temannya. untuk menyakinkan korban, Tersangka 1 mengaku bekerja di Pertamina dibagian staf direksi Pertamina," kata Suyudi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (3/11/2019).
Dari pertemuan tersebut keduanya saling menjalin hubungan.
Mi'roj bahkan menjanjikan kekasihnya bernama Herlin (42) untuk menikah di bulan Agustus lalu.
Selama berpacaran, Mi,'roj tiga kali meminta uang ke Herlin dengan alasan uang tersebut akan digunakan untuk biaya proyek Pertamina yang ia pegang.
"Total keseluruhan sebesar Rp. 49.000.000, yang diberikan secara bertahap," ujar Suyudi.
Pertama-tama Herlin diminta mengirimkan sejumlah uang ke rekening pribadi Mi'roj.
Lalu, korbannya itu diminta mentransfer uang ke rekening dua tersangka lainnya, yaitu Rifky (20) dan Baihaki (29).
Merasa ada yang janggal, Herlin lantas melaporkan pacarnya tersebut ke Polda Metro Jaya pada 9 Juli 2019.
Polisi menyelidiki laporan tersebut hingga akhirnya menangkap ketiga tersangka pada Jumat (1/11/2019) lalu.
Dari hasil interogasi, para tersangka mengaku menggunakan uang puluhan juta tersebut untuk kepentingan pribadi mereka.
Atas perbuatannya, Ketiga tersangka disangkakan Pasal 378 KUHP Tentang Penipuan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengaku sebagai Direksi Pertamina, Seorang Pria Tipu Pacarnya", https://megapolitan.kompas.com/read/2019/11/03/17085801/mengaku-sebagai-direksi-pertamina-seorang-pria-tipu-pacarnya.
Penulis : Jimmy Ramadhan Azhari
Editor : Irfan Maullana
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/ilustrasi-penipuan-lewat-telepon_20151009_151320.jpg)