Berita Selebriti
Profesi Istri Thareq Kemal Habibie Disorot, Terungkap Alasan Dibalik Penutup Mata Putra BJ Habibie
TRIBUNSUMSEL.COM - Profesi Istri Thareq Kemal Habibie Disorot, Terungkap Alasan Dibalik Penutup Mata Putra BJ Habibie
Widya juga diketahui merupakan seorang dokter gigi yang bertugas pada TNI AL.
Selain itu, Widya Leksamanawati kini merupakan Ketua Dewan Pengurus Korpri TNI periode tahun 2016-2021.
Dari pernikahan ini, keduanya telah dikaruniai 3 orang buah hati.
Ketiganya adalah Farrah Azizah Habibie, Farhan Sultan Habibie, dan Felicia Rasyida Habibie.
Alasan dibalik penutup mata putra bungsu BJ Habibie, Thareq Kemal Habibie
Thareq Kemal Habibie hadir dalam pemakaman BJ Habibie dengan penutup mata berwarna cokelatnya yang menutupi mata sebelah kanannya.
Tak ayal, banyak orang yang bertanya-tanya mengenai sebb Thareq Habibie mengenakan penutup mata tersebut.
Bahkan penampilan Thareq Habibie menjadi viral dan sampai disamakan dengan tokoh fiksi Nick Fury dari franchise film Avengers.
Viralnya pembahasan soal Thareq Habibie, membuat banyak informasi hoaks muncul.
Salah satu informasi hoaks itu mengatakan jika Thareq Habibie akan mendapatkan donor mata dari sang ayah, BJ Habibie.
Namun ketika diwawancarai dan muncul di tayangan Intens yang disiarkan di kanal Youtube Intens Investigasi pada Minggu (15/9/2019) lalu, Thareq Habibie akhirnya buka suara terkait berita hoaks tersebut.
"Ini saya mau selesaikan hoaks, once and for all.
"Saya ini menderita diabetes. Lucunya, diabetes saya hilang, cuman bayarannya ini," ucap Thareq Habibie sembari menunjuk mata kanannya yang tertutup.
Putra bungsu BJ habibie menjelaskan, ia menutup matanya karena penyakit glukoma yang didapatnya akibat diabetes.
"Glukoma itu mengakibatkan tekanan dalam mata tinggi.
