Gisel Gugat Cerai Gading Marten, Adegan di Film Susah Sinyal Ini Terjadi di Dunia Nyata
Gisel Gugat Cerai Gading Marten, Adegan di Film Susah Sinyal Ini Terjadi di Dunia Nyata
TRIBUNSUMSEL.COM - Gugatan cerai yang dilayangkan Gisella Anastasia kepada sang suami Gading Marten saat ini tengah menjadi perbincangan hangat.
Jauh sebelum adanya kabar tentang perceraian ini, rupanya Gading Marten juga pernah digugat cerai oleh Gisella Anastasia di sebuah adegan film 'Susah Sinyal'.
Di film besutan Ernest Prakarsa itu, keduanya berperan sebagai pasangan suami istri yang akan bercerai dan memperebutkan hak asuh anak.
Gisel yang berperan sebagai seorang artis kondang bernama Cassandra Salim menggugat sang suami Marco Alexander yang diperankan Gading.
Adegan dalam film tersebut kini seolah benar-benar akan terjadi di dunia nyata.
Kabar Gisella Anastasia menggugat cerai Gading Marten menyeruak dan beredar luas di dunia maya.
Kabar ini diperkuat dengan bermunculannya chat membahas tentang Gisel yang menggugat cerai suami yang telah 5 tahun menikahinya tersebut.
Setelah ramai diberitakan, kabar keretakan rumah tangga Gisella Anastasia dan Gading Marten akhirnya terjawab.
Gisella secara resmi telah melaporkan gugatan perceraian tersebut ke pengadilan negeri agama.
Berdasarkan keterangan pusat informasi pengadilan negeri Jakarta Selatan.
Gisel mendapatkan gugatan tersebut dengan nomor perkara 908.
Kabar perceraian ini tentu saja membuat cukup mengejutkan publik, pasalnya selama ini rumah tangga Gading dan Gisel selalu terlihat adem ayem.
Bahkan seperti terlihat dalam postingan 5 hari lalu, Gading pun masih mengunggah foto perayaan ulang tahun Gisella Anastasia.
Dirinya menuliskan keterangan, “Hbd mamaiseeeelll @gisel_la sehat terus panjang umur, bahagia terus... diberkati Tuhan dalam segala hal... amiiiiinn.. *muka kita bengkak smua baru bangun tidur hahahahahhahahah,”
Foto kebersamaan keluarga kecil mereka ini tak tampak di akun instagram Gisel.
Sehingga pemandangan ini semakin menguatkan adanya keretakan dalam rumah tangga Gisel dan Gading.
Dipantau di instastory Gisella Anastasia dalam beberapa unggahan yang dibagikannya di instastory.
Gisella malah asyik menikmati liburan bersama teman-teman gengnya.
Dilansir dari unggahan yang dibagikan salah seorang sahabta Gisel atas nama akun instargram @chiaranadya, bersama 5 teman lainnya merka berangkat ke Korea Selatan, Selasa (20/11/2018) malam.
Dalam foto itu terlihat Gisel diapit 4 teman lainnya, ia terlihat mengenakan kaos berwarna putih dengan garis hitam di bagian lengan dan leher.
Sama halnya yang dilakukan Gisel, Gading pun tampaknya kini tengah menikmati perjalanan ke luar negeri bersama teman-temannya.
Lantas seperti apa cuplikan dalam film 'Susah Sinyal' yang memperlihatkan adegan ketika Gisel mengugat cerai Gading.
Simak video cuplikannya berikut ini !
