Berita Muaraenim

Anak Asyik Main HP di Motor, Tiba-Tiba Pria Ini Nekat Menjambret, Alasannya Cuma Demi miras

Hanya untuk membeli minuman keras, Jelis Apriadi (18) warga Desa Lingga, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muaraenim, nekat menjambret handphone

Tribunnews.com
Ilustrasi 

Laporan wartawan sripoku.com, Ardani Zuhri

TRIBUNSUMSEL.COM, MUARAENIM---Hanya untuk membeli minuman keras, Jelis Apriadi (18) warga Desa Lingga, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muaraenim, nekat menjambret handphone milik Adelia (14) warga Desa Lubuk Ampelas, Muaraenim.

Pelaku berhasil dibekuk dirumah mertuanya, Selasa (17/4/2018).

Tepatnya di depan kantor Dinas kesehatan Kelurahan Tungkal, Kecamatan Muaraenim, Kabupaten Muaraenim.

Dimana saat itu korban yakni Fitri Yanti (30) warga Desa Lubuk Ampelas Muaraenim baru pulang menjemput anaknya Adelia dengan mengendarai sepeda motor.

Di tengah jalan, anak korban yang dibonceng tengah asyik memainkan ponsel.

Tanpa disadari ada dua orang pelaku yakni Jelis Apriadi dan rekannya Angga Saputra alias Gugun (DPO) yang mengedarai satu unit sepeda motor Yamaha V-xion warna Biru tengah mengintainya.

Ketika korban lengah pelaku langsung memepetkan sepeda motornya ke arah sepeda motor korban.

Dengan cepat pelaku Angga langsung menyambar handphone yang pegang anak korban dengan menggunakan tangan kiri.

Setelah berhasil melakukan aksinya, pelakupun langsung melarikan diri dengan membawa kabur handphone milik anak korban.

Tak terima dengan perbuatan pelaku, korbanpun kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polres Muaraenim.

Sementara itu Kapolres Muaraenim AKBP Afner Juwono melalui Kasat reskrim AKP Willian Harbensyah, saat ini, satu pelaku sudah tertangkap bersama barang bukti.

Sedangkan pelaku lainnya masih dalam pengejaran.

Adapun barang bukti yang diamankan yakni satu unit Sepeda Motor Yamaha V-xion warna Biru BG 2222 DAE, satu unit Handphone Android merk ASUS Zenfone Go warna Hitam.

Serta satu buah Kotak Handphone Android merk ASUS Zenfone Go warna Hitam.

Dari hasil interogasi, ternyata aksi tersebut nekat mereka lakukan hanya demi untuk membeli minuman keras.(ari)

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Demi Minuman Keras, Pria 18 Tahun Tapi sudah Beristri di Muaraenim Ini Nekat Menjambret,

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved