Tampil Beda dengan Sandal Model Laser Cut

Ada dua pilihan heels yang bisa Anda pilih yaitu heels dengan tinggi 10 cm dan heels dengan tinggi 12 cm yang ada flat foam heelsnya.

Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Hartati
Tribunsumsel.com/Linda Trisnawati
Sandal dengan model laser cutting yang ada di Bellagio Palembang Icon, Jumat (21/4/2017). 

Laporan wartawan TribunSumsel.com, Linda Trisnawati

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Selain pakaian, sandal juga menjadi perhatian para wanita.

Nah jika Anda ingin tampil beda bisa mencoba mengenakan sandal heels yang menggunakan model laser cut, merupakan produk terbaru dari Bellagio.

"Khusus di bulan April ini kami mengeluarkan koleksi sandal heels laser cut. Bahan yang digunakan untuk membuat sandal heels dengan model laser cutting ini biasanya menggunakan bahan suede," ujar Pegawai Bellagio, Ria saat di Bellagio Palembang Icon, Jumat (21/4/2017).

Dengan begitu di bagian sandal heels ini berbentuk bolong-bolong menyerupai motif bunga-bunga.

Dengan perpaduan bahan suede dan laser cut, maka sandal heels ini akan terasa nyaman dikaki Anda.

Nah untuk sandal heels dengan model laser cut ini dihargai mulai dari Rp 449 Ribu hingga Rp 549 Ribu.

Ada dua pilihan heels yang bisa Anda pilih yaitu heels dengan tinggi 10 cm dan heels dengan tinggi 12 cm yang ada flat foam heelsnya.

Untuk pilihan warnanya ada warna hitam, hijau, coklat dan lain-lain.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved